Bisnis.com, JAKARTA - Perusahaan fashion e-commerce tebesar di Asia Tenggara, Zalora memperpanjang kerja sama dengan Oracle Marketing Cloud.
Zalora telah menggunakan teknologi Oracle Marketing Cloud sejak 2013 untuk mengirimkan komunikasi pemasaran sesuai target dan terpersonalisasi kepada pelanggannya.
Zalora sendiri merupakan perusahaan ritel fashion online dengan pertumbuhan paling cepat di Asia, beroperasi di delapan negara yaitu Singapura, Indonesia, Malaysia dan Brunei, Filipina, Thailand, Vietnam, Hong Kong, dan Taiwan.
Platform e-commerce tersebut telah bekerjasama dengan lebih dari 500 label internasional dan lokal, menyediakan beragam pilihan pakaian, sepatu dan aksesoris, produk teknologi, kosmetik, perlengkapan olahraga, dan masih banyak lagi kepada para pelanggan.
“Kami senang bisa mencapai keberhasilan kami saat ini, dan kami ingin terus memberikan pengalaman pelanggan terbaik di channel digital. Bagi kami, yang penting bukan hanya memahami apa yang disukai pelanggan, tapi memastikan bahwa kami mendengarkan dan merespon bahasa digital pelanggan untuk mengembangkan interaksi yang terpersonalisasi dengan masing-masing pelanggan,” kata Joshua Tan, Head Regional CRM Zalora dalam siaran pers yang diterima Bisnis, Selasa (17/5/2016).
Zalora berkomunikasi dengan lebih dari 10 juta pengguna aplikasi, 7 juta penggemar Facebook, 500,000 follower Instagram, 120,000 follower Twitter, dan menerima lebih dari 2.2 juta permintaan melalui email, telepon, dan online chat. Kini, platform tersebut menampung beragam profil pelanggan, di mana Zalora menyediakan pengalaman yang terpersonalisasi untuk masing-masing pelanggan.
“Strategi pemasaran kami sebelumnya adalah sistem batch dan blast, tapi seiring dengan bertumbuhnya bisnis, kami melihat kebutuhan untuk merespon keinginan pelanggan untuk mendapatkan pelayanan yang terpersonalisasi," ujarnya.
Selain itu, pelanggan juga ingin mendapatkan komunikasi yang terpersonalisasi, pengambilan keputusan yang terinformasi, serta didorong oleh data. Hal tersebut dinilai sebagai kunci utama dari strategi pemasaran yang lebih baik.
"Memiliki alat yang tepat membuat tugas kami lebih mudah, karena itulah kami memilih untuk memperpanjang investasi kami di teknologi Oracle Marketing Cloud,” jelasnya.