Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PLN Bangun 3 Gardu Induk di Jatim Rp150 Miliar

PT PLN (Persero) menggelontorkan investasi Rp150 miliar untuk membangun tiga gardu induk di Jawa Timur.
Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, SIDOARJO—PT PLN (Persero) menggelontorkan investasi Rp150 miliar untuk membangun tiga gardu induk di Jawa Timur. Infrastruktur ini masuk dalam sistem kelistrikan Jawa - Bali.

 

Direktur Bisnis Regional Jawa Bagian Timur dan Bali PT PLN (Persero) Amin Subekti menyebutkan tiga gardu induk (GI) yang dimaksud ialah GI Sambikerep berkapasitas 2x60 MVA di Kota Surabaya, GI Sidoarjo 1x60 MVA di Kabupaten Sidoarjo, dan up rating GI Bulukandang dari 30 MVA menjadi 60 MVA di Kabupaten Pasuruan.

 

“GI ini untuk keandalan sistem kelistrikan. Kami harus perkuat jaringan transmisi dan gardu induk agar sistem kuat, yakni aliran yang tidak berkedip dan stabil,” katanya.

 

Kehadiran tiga gardu induk baru tersebut diharapkan PLN bisa meningkatkan citra Jawa Timur sebagai wilayah tujuan investasi. Ditunjang dengan adanya surplus listrik 2.000 MW, provinsi ini diklaim sangat layak dibidik pelaku industri untuk menanamkan modal karena mampu menjamin ketersediaan energi listrik.

 

Kondisi kelistrikan di Jawa Timur dinyatakan mampu memberi ruang gerak bagi pelaku bisnis untuk memajukan usahanya terutama di Surabaya dan Sidoarjo. Mereka tidak perlu was-was adanya kekurangan atau defisit setrum karena pasokannya cukup ditunjang sistem yang andal.

 

“Ada banyak industri yang butuh presisi, seperti otomotif. Mereka butuh listrik yang stabil, tidak berkedip. Kami menjaminkan pasokan listrik yang seperti itu,” tutur Amin.

 

General Manager Unit Induk Pembangunan VII PT PLN (Persero) Mayarudin menyatakan kehadiran tiga gardu induk baru ini tidak hanya siap mendistribusikan listrik ke industri tetapi juga ke pelanggan rumah tangga. Penyaluran terbanyak agaknya tetap golongan pelanggan rumah tangga.

 

“Gardu induk ini untuk daerah Sidoarjo dan sekitarnya. Porsi rumah tangga dan industri berapa-berapa itu tergantung demand,” kata dia.

 

Dengan teknologi konvensional, pembangunan GI Sambikerep, Sidoarjo, dan Bulukandang masing-masing menghabiskan sekitar Rp50 miliar. Pembangunan membutuhkan waktu lima tahun karena sempat terkendala pengadaan lahan dan aspek lingkungan. Idealnya cuma perlu dua tahun.

 

Secara keseluruhan sampai 2019 akan dibangun 39 gardu induk baru di Jawa Timur dan Bali, 20% diselesaikan tahun ini. Sejumlah 70%dari 39 GI ini berada di Jawa Timur, sisanya Bali. Total kapasitas puluhan GI ini bisa mencapai 6.000 MW.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dini Hariyanti
Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper