Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KONFLIK AGRARIA: Menteri Ferry Minta Mediasi Didahulukan

Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (BPN) menghimbau masalah konflik agraria dapat diselesaikan dengan mediasi, jangan sampai ke pengadilan
Bisnis.com, JAKARTA -- Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (BPN) menghimbau masalah konflik agraria dapat diselesaikan dengan mediasi, jangan sampai ke pengadilan.
 
Menteri ATR/Kepala BPN Ferry Mursyidan Baldan menghimbau agar konflik pertanahan diselesaikan melalui mediasi hingga tidak harus diteruskan ke pengadilan. Oleh karena itu, pihaknya sudah bekerja sama dengan UGM untuk memberikan mediasi kepada pegawai BPN.
 
"Manfaatkan pendidikan tersebut sebaik-baiknya sehingga diperoleh ilmu yang bermanfaat dalam mediasi,” kata Ferry dalam rilis yang dikutip Bisnis.com, Senin (7/3/2016).
 
Pelaksana Tugas  Direktur Jenderal Penanganan Masalah Agraria, Pemanfaatan Ruang dan Tanah Dedy Setiady mengungkapkan harapan masyarakat terhadap penyelesaian konflik agraria sangat tinggi. Oleh karena itu, sambungnya, perlu dihasilkan rumusan baku dalam proses penanganannya. 
 
Dia menegaskan penyelesaian konflik dapat dilakukan secara sistematis dan jajaran pelaksana di daerah harus memahami tentang apa yang menjadi pencetus konflik. "Tujuan kita untuk menciptakan suasana kondusif, adanya kepastian hukum dan keadilan agraria yang mensejahterakan,” paparnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper