Bisnis.com, GRESIK - Hari ini, Sabtu (30/1/2016), Menteri Perhubungan Ignasius Jonan meresmikan penerbangan perintis ke Bandara Harun Thohir di Pulau Bawean Gresik, Jawa Timur.
Menurut Gubernur Jawa Timur Soekarwo, sebetulnya penerbangan pertama dilakukan sudah mulai hari Kamis (28/1/2016).
"Saya dampingi Pak Menteri," kata Soekarwo.
Dia menjelaskan, bahwa Menteri Jonan akan datang dari Jakarta melalui Bandara Internasional Juanda pagi ini. Setelah itu, dengan menggunakan pesawat twin otter dia bersama Jonan akan menuju ke Pulau Bawean.
"Ya nanti semua teknisnya sudah disiapkan dari Kementerian Perhubungan," ujarnya.
Soekarwo menjelaskan, bahwa untuk operator penerbangan, maskapai PT PT Air Fast Indonesia akan melayani penerbangan rute Surabaya-Bawean dan Bawean-Surabaya sebanyak dua kali dalam sepekan, yakni Selasa dan Kamis.
"Persiapannya sudah dilakukan sejak hari Jumat kemarin."
Ihwal harga tiket, Soekarwo menjelaskan bahwa saat ini pemerintah daerah maupun pemerintah pusat serta maskapai penerbangan belum membuat keputusan akhir.
Dia meminta agar tiket penerbangan berkisar antara Rp 350 ribu hingga Rp 375 ribu.
"Yang penting harganya murah," ujarnya.
Bandara Harun Thohir diterbangi pesawat jenis DHC 6 Twin Otter Seri 300 milik maskapai PT Airfast Indonesia. Kapasitas penerbangan perintis itu 18 penumpang.
Rencananya tarif sekali perjalanan menuju Bandara Harun dari Bandara Juanda ditetapkan sebesar Rp 302.200. Sedangkan penerbangan sebaliknya dipatok Rp 244.200.
Tarif tersebut sudah termasuk komponen PPN 10 persen, iuran wajib pesawat udara (IWPU), dan tarif pelayanan jasa penumpang pesawat udara (PJP2U).