Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ekonomi Lesu, Justru Saatnya Beli Rumah Sekarang

Masyarakat disarankan membeli rumah pada saat ini, ketika perekonomian mengalami perlambatan dan pengembang kesusahan menjual rumah.
Proyek perumahan sederhana/Bisnis
Proyek perumahan sederhana/Bisnis

Bisnis.com, DENPASAR--‎Masyarakat disarankan membeli rumah pada saat ini, ketika perekonomian mengalami perlambatan dan pengembang kesusahan menjual rumah.

Dengan kondisi seperti itu, calon pembeli akan mendapatkan banyak keuntungan seperti potongan harga dan kemudahan membayar uang muka atau DP.

"Justru kalau nanti ekonomi kembali membaik, akan susah karena harga pasti naik dan peminat banyak," ujar Ketua DPD Real Estate Indonesia Bali Anak Agung ‎Suryawan, Jumat (18/12/2015).

Dia memaparkan‎ dalam kondisi seperti sekarang, banyak anggota DPD REI Bali memberikan potongan harga dalam jumlah besar. Berbagai tawaran menarik seperti proses ke perbankan dibantu juga ditawarkan supaya produk rumah mereka terjual.

Menurutnya, strategi seperti itu diambil pengembang properti di Bali untuk mengantisipasi kerugian lebih besar. Tahun ini, kata dia, penjualan properti di Pulau Dewata mengalami penurunan mencapai 30%.

Kondisi itu seharusnya dilihat oleh calon pembeli, karena mereka akan memiliki daya tawar kepada pengembang. Suryawan menegaskan penurunan penjualan properti yang terjadi sekarang akan kembali normal dalam beberapa tahun mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper