Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Indonesia International Book Fair Digelar 2-6 September 2015

Ikatan Penerbit Indonesia (IKAPI) berencana mengelar pameran buku tahunan pada awal September 2015.
Yulianisa Sulistyoningrum
Yulianisa Sulistyoningrum - Bisnis.com 26 Agustus 2015  |  10:26 WIB
Indonesia International Book Fair Digelar 2-6 September 2015

Bisnis.com, JAKARTA - Ikatan Penerbit Indonesia (IKAPI) berencana mengelar pameran buku tahunan pada awal September 2015.

Ketua IKAPI Pusat, Lucya Andam Dewi mengatakan pameran ini mulanya bernama Indonesia Book Fair (IBF) yang sudah digelar selama 33 tahun.

Namun sejak dua tahun terakhir, pameran itu diubah namanya menjadi Indonesia International Book Fair (IIBF).

Lucya menyebutkan IIBF akan dilaksanakan pada 2-6 September 2015. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, IIBF kali ini digelar di JCC Senayan, sementara sebelumnya di Istora Senayan.

"Peserta pameran tidak hanya penerbit dari dalam negeri, tetapi juga dari luar negeri seperti Korea Selatan, India, Belanda, Jerman, Singapura," ujarnya.



 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

IKAPI
Editor : Yusran Yunus

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    back to top To top