Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kembangkan Cyber Extension, BPSDM KP Raih Penghargaan Satya Lancana

Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan (BPSDM KP) meraih penghargaan presiden berupa Satya Lancana Pembangunan karena telah berhasil mengembangkan cyber extension.
Ilustrasi
Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA—Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan (BPSDM KP) meraih penghargaan presiden berupa Satya Lancana Pembangunan karena telah berhasil mengembangkan cyber extension.

Lewat keterangan resmi yang diterima Bisnis.com, Senin (17/8/2015), disebutkan penghargaan ini ditujukan kepada Kepala BPSDM KP Suseno Sukoyono dan mantan Kepala Pusluh Perikanan Rina.

Penghargaan diberikan secara simbolis pada upacara peringatan HUT RI ke-70 di Sekolah Tinggi Perikanan Jakarta.

Cyber extension merupakan terobosan teknologi informasi untuk penyuluh perikanan berupa materi penyuluhan, regulasi, dan informasi lainnya, yang dapat diakses secara online.

Inovasi  ini mulai dikembangkan BPSDM KP sejak Juni 2013 dan diluncurkan pada September 2013 oleh menteri kelautan dan perikanan saat itu.

Cyber exstension ini dihadirkan guna memberikan referensi bagi penyuluh perikanan untuk diteruskan kepada pelaku utama/usaha yang menjadi kelompok binaannya.

Teknologi ini juga memberikan ruang komunikasi dua arah, artinya para penyuluh dapat memberikan kontribusi mengenai temuan-temuan yang ada di daerahnya.

Tak hanya itu, para inovator lainnya di bidang pengembangan SDM kelautan dan perikanan turut mendapat penghargaan Presiden RI pada peringatan HUT RI tahun ini.

Mereka antara lain Direktur Politeknik Kelautan dan Perikanan(Poltek KP) Sidoarjo Endang Suhaedy, Pembantu Direktur II Poltek KP Sidoarjo Bambang Suprakto, Widyaiswara Balai Pendidikan dan Pelatihan Perikanan (BPPP) Tegal Drajat, dan Dosen Poltek KP Sorong Kadarusman.

Suseno mengatakan dengan penghargaan ini diharapkan dapat menjadi teladan yang baik bagi masyarakat dan berbagai pihak untuk memacu dan mendorong semangat mereka agar dapat berprestasi di sektor kelautan dan perikanan.

“Yang terpenting penghargaan ini diberikan atas dedikasi mereka. Penghargaan ini diberikan kepada orang yang tepat, di waktu yang tepat, serta diberikan oleh orang yang juga tepat,” katanya. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ihda Fadila
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper