Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo mengajak masyarakat Indonesia mengubah pola pikir konsumen menjadi produktif guna membawa Indonesia menjadi negara maju dan kuat.
Dalam sidang tahunan MPR RI di kompleks parlemen pagi ini, presiden mengatakan potensi Indonesia menjadi negara maju dan kuat dengan potensi produk domestik bruto senilai Rp10.000 triliun terbuka lebar.
"Indonesia memiliki penduduk dengan jumlah besar, perkembangan ekonomi kreatif yang bagus, ubah sikap konsumtif menjadi produktif maka kita akan menjadi negara makmur di dunia," ujarnya.
Presiden juga meminta seluruh lembaga negara untuk memperkuat sistem presidensial. Seluruh pihak harus menjalankan fungsinya dengan kompak, sehingga sistem presidensial presidensial yang kuat menciptakan pemerintahan yang stabil.
Sejak kabinet kerja dibentuk, lanjutnya, pemerintah terus melakukan pembangunan, perbaikan fundamental ekonomi serta merubah paradigma masyarakat dari konsumtif menjadi produktif.
Menurut Presiden, pemerintah juga terus melakukan pembangunan infrastruktur seperti jalan, pelabuhan dan lainnya, serta mengalihkan subsidi BBM untuk pembangunan infrastruktur dan jaringan pengaman sosial.
"Hingga saat ini, pemerintah terus berupaya menyelesaikan masalah-masalah ekonomi Indonesia," katanya.