Bisnis.com, JAKARTA—Kementerian Perhubungan melaporkan pesawat Komala Air yang terbang dari Bandara Wamena menuju Bandara Ninia menabrak bukit, sehingga menyebabkan satu teknisi tewas dan lima orang lainnya tewas
“Ada pesawat PAC 750 XL PK KIG, milik PT Komala Indonesia, take off dari Bandara Wamena menuju Lapangan terbang Ninia, namun gagal landing,” ujar Kepala Pusat Komunikasi (Kapuskom) Kemenhub JA Barata, Rabu (12/08).
Dia menambahkan pesawat tersebut telah menabrak bukit di ujung runway lapangan terbang Ninia. Saat ini, salah satu penumpang bernama Yali sudah di bawah ke RSUD Wamena. Pesawat sendiri dipiloti Kapten Herman
Sementara empat penumpang pesawat yang mendarat di luar landasan tersebut antara lain, Adam, Laimo Yakyat Leobak dan Yali. Adapun, satu orang teknis bernama Eka Wijaya meninggal dunia akibat kecelakaan itu.