Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

RI-Singapura Dorong Perlindungan Pekerja Migran Asal Asean

Indonesia dan Singapura mendorong dibuatnya instrumen yang mengikat secara hukum untuk melindungi pekerja migran asal negara-negara anggota Asean dan keluarganya.
Presiden Joko Widodo (kanan) dan Ibu Negara Ny. Iriana Widodo melambaikan tangan sebelum masuk ke pesawat kepresidenan di Bandara Internasional Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Selasa (28/7). Kepala Negara beserta delegasi bertolak ke Singapura untuk melakukan kunjungan kenegaraan selama dua hari dalam rangka meningkatkan hubungan bilateral kedua negara khususnya di bidang ekonomi. /ANTARA
Presiden Joko Widodo (kanan) dan Ibu Negara Ny. Iriana Widodo melambaikan tangan sebelum masuk ke pesawat kepresidenan di Bandara Internasional Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Selasa (28/7). Kepala Negara beserta delegasi bertolak ke Singapura untuk melakukan kunjungan kenegaraan selama dua hari dalam rangka meningkatkan hubungan bilateral kedua negara khususnya di bidang ekonomi. /ANTARA

Bisnis.com, JAKARTA - Indonesia dan Singapura mendorong dibuatnya instrumen yang mengikat secara hukum untuk melindungi pekerja migran asal negara-negara anggota Asean dan keluarganya.

Teten Masuki, Tim Komunikasi Presiden, mengatakan dalam kunjungannya ke Singapura, Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong sepakat untuk melindungi pekerja migran asal Asean. Pasalnya, saat ini banyak pekerja asal negara-negara anggota Asean yang bekerja di negara lain.

“Kedua pemimpin negara sepakat mengenai pentingnya tanggung jawab bersama dalam menangani dan mengatasi isu irregular migrants dan perlindungan terhadap pekerja migran,” katanya dalam siaran pers, Selasa (28/7/2015).

Teten menuturkan, Presiden Jokowi menegaskan manfaat Asean harus dirasakan oleh seluruh masyarakat di kawasan Asean. Untuk itu, perlu dibuat instrumen yang mengikat secara hukum untuk melindungi pekerja migran asal Asean dan keluarganya.

Menurutnya, Pemerintah Indonesia juga mengapresiasi Singapura yang memberikan perlindungan kepada warga negara Indonesia dan pekerja asal Indonesia di Singapura.

Pemerintah pun menyatakan kesiapannya untuk memasok tenaga kerja di bidang care giver, perawat, dan pekerja sektor perhotelan.

Selain kesepakatan di bidang pekerja migran, Indonesia dan Singapura juga menyatakan komitmennya untuk meningkatkan kerja sama di bidang pemberantasan korupsi, terorisme, pencucian uang, dan kejahatan lintas batas lainnya.

Dalam lawatannya kali ini, Jokowi didampingi oleh Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu, Sekretaris Kabinet Andi Widjajanto, Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro.

Turut hadir Menteri Perdagangan Rachmat Gobel, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Sofyan Djaalil, dan Kepala BKPM Franky Sibarani.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Lili Sunardi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper