Bisnis.com, JAKARTA - PT Trakindo Utama meluncurkan ekskavator hidrolik mini untuk kelas 6 ton, CAT 306E2. Produk ini diluncurkan untuk memenuhi kebutuhan alat berat dengan penggunaan BBM yang efisien namun bertenaga.
Forestry & Agriculture Marketing Manager Trakindo, Abudrrahman mengatakan produk ini sesuai untuk pekerjaan di sektor perkebunan dan konstruksi karena kekuatan kelincahannya.
“Konsumsi bahan bakarnya relatif rendah, sekitar 4% hingga 8% dibanding produk lain di kelas 6 ton. Efisiensi bahan bakar hingga sebesar 16% hingga 57%, dengan produktivitas yang bisa ditingkatkan sekitar 9% hingga 46%,” ujarnya dalam rilis yang diterima Bisnis.com, Selasa (26/5).
Product Lifecycle Manager Trakindo, Aryawiguna menambahkan pihaknya selalu berupaya memenuhi kebutuhan alat berat dalam negeri.
“Kami optimistis dapat meraih pangsa pasar sebesar 25% hingga 30% di kelas 6 ton ekskavator hidrolik pada tahun ini,” ujarnya.
Trakindo Luncurkan Ekskavator Mini Kelas 6 Ton
PT Trakindo Utama meluncurkan ekskavator hidrolik mini untuk kelas 6 ton, CAT 306E2. Produk ini diluncurkan untuk memenuhi kebutuhan alat berat dengan penggunaan BBM yang efisien namun bertenaga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Shahnaz A. Yusuf
Editor : Yusran Yunus
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

11 menit yang lalu
Analysts Eye ANTM Amid Gold Rally
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
