Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Citilink Enggan Perang Tiket Murah

Maskapai Citilink tahun ini menargetkan 11,2 juta penumpang.
Bisnis.com, Jakarta--Maskapai Citilink tahun ini menargetkan 11,2 juta penumpang. Untuk mencapai itu, Direktur Utama Citilink dalam kunjungannya ke kantor Bisnis Indonesia mengatakan tidak akan melakukan perang harga dengan kompetitor lain. Dia berpendapat bahwa penerbangan low cost carrier tidak boleh terjebak dengan harga.
 
"Kita inginnya tidak terjebak perang-perangan harga sama LCC lain," katanya, Rabu (8/4/2015).
 
Anak perusahaan Garuda Indonesia ini lebih berfokus pada inovasi-inovasi yang menyentuh kedekatan dengan penumpang, disamping faktor keamanan tetap nomor satu.
 
Setelah menghilangkan pembayaran airport tax, Citilink akan menata ruang tunggu penumpang menjadi nyaman layaknya berada seperti di rumah. Penataan ini akan dimulai dari Bandara Soekarno-Hatta.
 
Selain itu, momen menunggu koper di bandara akan juga menjadi salah satu sorotan Citilink. Rencananya, penumpang bakal dimanjakan dengan inovasi yang mampu menghilangkan kebosanan.
 
"Misalnya penumpang membenci menunggu koper, sambil nunggu koper tapi juga bisa minum, misalnya. Rencana-rencana ini semoga bisa ditingkatkan. Pendekatannya secara kekeluargaan," ujar Direktur Komersial Hans Nugroho.
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Veronika Yasinta
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper