Bisnis.com, JAKARTA— Samuel Sekuritas Indonesia mengemukakan sejumlah berita dari dalam dan luar negeri menjadi sorotan pasar pada hari ini, Senin (16/2/2015).
Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta, dalam risetnya, mengatakan berita yang disoroti tersebut adalah:
Berita global
- Pertumbuhan PDB Jepang kuartal IV/2014 membaik ke 0,6% YoY dari -0.6% YoY (Bloomberg)
- Pertumbuhan PDB Zona Euro kuartal IV/2014 membaik ke 0,3% YoY dari 0,2% YoY (Bloomberg)
- Pertumbuhan PDB Jerman tumbuh cukup kuat 0,7% YoY di kuartal IV/2014 (Antara)
- UoM consumer sentiment AS turun ke 93,6 dari 98,1 (Bloomberg)
Berita domestik
- Defisit neraca transaksi berjalan kuartal IV/2014 menipis dari 2,99 menjadi 2,8 terhadap PDB (Bloomberg)
- Presiden Joko Widodo menyatakan upaya meningkatkan pertumbuhan ekonomi harus diikuti dengan pemerataan pembangunan (Antara)
- Pemerintah dan Badan Anggaran DPR RI menyepakati draf RAPBN Perubahan 2015 dalam rapat panitia kerja di Jakarta pada Jumat dini hari dan selanjutnya akan membawanya ke rapat paripurna (Antara)
- Komisi XI DPR menyatakan akan memprioritaskan pembahasan revisi UU Perbankan. Salah satu poin revisi yang akan dimasukkan RUU RUU Perbankan adalah soal pembatasan kepemilikan asing (Kompas)