Bisnis.com, JAKARTA – Kinerja industri elektronika nasional kalah bersaing dengan industri elektronika Asean, terutama dari Thailand, Malaysia, Singapura, dan Filipina.
Warsito, Direktur Industri Elektronika dan Telematika Kemenperin, mengingatkan kinerja industri elektronika Indonesia tertinggal dari negara utama Asean.
“Industri elektronika nasional tertinggal jauh dari Thailand, Malaysia, Filipina, dan Singapura,” ujarnya saat memberikan sambutan dalam Rapat Anggota Gabungan Elektronika (Gabel) yang digelar hari ini, Rabu (10/12/2014).
Ali Soebroto, Wakil Ketua Bidang Audio Video Gabel, mengakui hal tersebut. Menurut dia elektronika merupakan sektor industri yang lemah untuk berkompetisi di Asean, terutama terkait dengan implementasi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA 2015).
“Indonesia sudah memetakan kekuatan industri antara yang kuat dan lemah di Asean. Industri elektronika termasuk kategori lemah, namun itu bisa ditutup dengan sektor industri yang masuk golongan kuat,” ujarnya kepada Bisnis di sela-sela acara Rapat Gabel tersebut.