Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pengapungan KT Bima 304 Butuh Waktu 24 Jam

Pengapungan atau pengangkatan kapal junda jenis Tugboat KT BIMA 304 yang tenggelam saat sandar di area workshop Pelabuhan Tanjung Priok diperkirakan membutuhkan waktu 24 jam.
Kapal tenggelam. Pengapungan KT Bima 304 Butuh Waktu 24 Jam/JIBI
Kapal tenggelam. Pengapungan KT Bima 304 Butuh Waktu 24 Jam/JIBI

Bisnis.com, JAKARTA--Pengapungan atau pengangkatan kapal junda jenis Tugboat KT BIMA 304 yang tenggelam saat sandar di area workshop Pelabuhan Tanjung Priok diperkirakan membutuhkan waktu 24 jam.

Manajer Kepanduan PT.Jasa Armada Indonesia (JAI) Medi Kusmayadi mengatakan, proses pengapungan tug boat naas itu akan dilakukan hari ini juga.

"Pengapungan rencana sore hari ini dan butuhkan 24 jam prosesnya," ujarnya kepada Bisnis, Kamis (4/12/2014).

Dia menjelaskan  pengangkatan tug boat itu cukup menggunakan alat dari IPC/Pelindo II tanpa crane. "Kemudian  akan langsung naik galangan yang sdh direncanakan." .

Menurut Medi, kapal tug boat Bima 304 milik IPC merupakan kapal kecil ukuran panjang hanya 27 meter dan lebar 13 meter serta berbobot 299 gross tonage (GT).

"Lokasi tenggelam di dermaga bengkel CWS kepanduan sedang menunggu perbaikan naik dock yg rencana tgl 5 Des 2014 sehingga tidak mengganggu alur pelayaran Pelabuhan Priok," paparnya.

Dia menyebutkan  saat tenggelam, kondisi kapal KT.Bima 304 itu kosong tanpa bahan bakar minyak, sehingga dipastikan pencemaran tidak terjadi. "Oil boom (alat untuk melindungi pencemaran laut) juga sudah terpasang saat ini,"paparnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akhmad Mabrori
Editor : Ismail Fahmi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper