Bisnis.com, JAKARTA--Presiden Joko Widodo mengangkat mantan pimpinan KPK Amien Sunaryadi sebagai kepala SKK Migas. Pengangkatan Amin diatur dalam Keputusan Presiden no. 189/2014 yang ditandatangani pada 18 November 2014.
Keppres tersebut sekaligus memberhentikan Rudi Rubiandi dan Johannes Winardi dari posisi puncak satuan pengelola bisnis hulu migas tersebut.
Menteri ESDM Sudirman Said mengumumkan pengangkatan Amien usai bertemu Presiden Jokowi di Kantor Presiden dalam konferensi pers, Rabu (19/11).
Amien rencananya resmi bertugas sebagai Kepala SKK Migas setelah serah terima jabatan dengan Johannes di Kantor ESDM, Jumat (21/11).
Baca juga:
Amien Sunaryadi Jadi Kepala SKK Migas? Begini Komentar Anggota DPR
Amien Sunaryadi Dilantik Jadi Kepala SKK Migas Siang Ini?