Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

APBN-P 2014: Penyerapan Anggaran K/L Lumayan Menggembirakan

Kemenkeu menyebutkan penyerapan belanja Kementerian/Lembaga lebih bagus.
/Antara
/Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Meski belum bisa menyebutkan angka pastinya, Kementerian Keuangan menyebutkan penyerapan belanja Kementerian/Lembaga saat ini lebih bagus.

Dirjen Anggaran Kemenkeu, Askolani mengatakan hingga Juni 2014, penyerapan anggaran oleh K/L lebih baik dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. "[Penyerapan] bisa sampai 5% lebih baik [secara year-on-year]," katanya Senin (11/8/2014).

Terlebih, katanya, pemotongan alokasi belanja pemerintah sebesar Rp43 triliun, juga turut mempengaruhi K/L dalam menggunakan anggarannya.

Berdasarkan APBN-P 2014, belanja negara tercatat senilai Rp1.876,9 triliun. Dari jumlah tersebut pos belanja anggaran belanja K/L mengantongi sebesar Rp602,292 miliar.

"Pagu K/L sudah dipotong, potensi lemah sudah dipotong dengan demikian akan optimal," katanya.

Askolani memperkirakan sepanjang tahun ini penyerapan anggaran oleh K/L bisa mencapai 95%.

"Itu bisa plus atau sedikit di bawah, tapi itu lebih baik dibandingkan kalau normal 89%--90% [penyerapan sepanjang tahun]," tuturnya.

Pemerintah memperkirakan realisasi belanja K/L sepanjang paruh pertama 2014 akan mencapai Rp176.281,9 miliar atau 29,3% dari total anggaran.

 

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Yusran Yunus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper