Bisnis.com, JAKARTA--Pengelola gerai ritel elektronik modern PT Electronic City Indonesia Tbk. (ECII) akan menambah lima toko baru sepanjang 3 bulan ke depan.
Ferry Wiraatmadja, Direktur Electronic City, mengatakan penambahan toko baru tersebut akan dibiayai menggunakan dana hasil initial public offerings (IPO) pada tahun lalu.
"Hingga kuartal I/2014 kami memiliki 61 toko di seluruh Indonesia," ujarnya, Selasa (3/6/2014).
Salah satu toko baru yang akan dibuka tersebut adalah toko stand alone yang berlokasi di Jakarta Timur dengan luas 2.763 m2. Hingga akhir 2015, perseroan menargetkan dapat mengoperasikan 96 toko.
Ferry menjelaskan perseroan harus merogoh kocek hingga Rp4 juta per meter persegi untuk sewa lahan, sementara untuk pembangunan toko stand alone perseroan menganggarkan dana hingga Rp8 juta per meter persegi.
Dengan menghitung rata-rata luas toko Electronic City mencapai 1.000 m2, maka perseroan memperkirakan akan membutuhkan investasi sekitar Rp4 miliar untuk satu unit toko di dalam mal, atau Rp8 miliar untuk membangun toko stand alone.