Bisnis.com, JAKARTA - PT Bakrie Building Industries tengah menjajaki pengembangan usaha penyediaan aneka bahan bangunan konstruksi dengan perusahaan asal Thailand dan China.
Bobby Gafur Umar, Dirut PT Bakrie & Brothers Tbk., induk usaha Bakrie Building Industries, mengatakan untuk kemitraan dengan Thailand, perusahaan saat ini sedang melakukan uji coba pasar.
“Kita akan coba tes market dulu. Kalau laku mereka akan bangun pabrik di sini,” papar Bobby kepada Bisnis.com, Rabu (30/4/2014).
Adapun jenis material konstruksi yang ditawarkan perusahaan tersebut ialah roofing, plafon, dan sekat pracetak.
Sementara itu, untuk perusahaan produsen material konstruksi dan properti asal China, Bobby menuturkan akan ada rencana pembangunan pabrik baja ringan di Indonesia.
"Pada pertengahan Mei ini, kami akan berkunjung untuk melakukan studi pabrik di sana, melihat teknologi dan sebagainya," papar Bobby.
Dengan demikian, induk usaha menargetkan Bakrie Buliding dapat meraih penjualan mencapai Rp1,5 triliun selama 3 tahun ke depan.