Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bandara Sepinggan Berlakukan Tarif Baru PJP2U Mulai 1 April

PT.Angkasa Pura I (persero) Cabang Bandara Sepinggan Balikpapan menyesuaikan tarif pelayanan jasa penumpang pesawat udara (PJP2U) seiring dengan beroperasinya terminal baru.

Bisnis.com, BALIKPAPAN - PT.Angkasa Pura I (persero) Cabang Bandara Sepinggan Balikpapan menyesuaikan tarif pelayanan jasa penumpang pesawat udara (PJP2U) seiring dengan beroperasinya terminal baru.

General Manager Angkasa Pura I Cabang Bandara Sepinggan Balikpapan, Wendo Asrul Rose mengatakan penyesuaian untuk tarif PJP2U berlaku untuk penumpang domestik dan internasional. Adapun, kebijakan tarif baru itu mulai berlaku per 1 April 2014.

"Untuk penumpang domestik, tarif PJP2U akan menjadi Rp75.000 per penumpang dan Rp200.000 per penumpang untuk penumpang internasional," ujarnya Kamis (27/3/2014).

Untuk tarif PJP2U domestik, dengan penyesuaian tarif ini berarti ada penambahan 87,5% dari sebelumnya sebesar Rp40.000 per penumpang. Adapun penyesuaian tarif PJP2U untuk penumpang internasional mencapai 100% dibandingkan tarif sebelumnya sebesar Rp100.000 per penumpang.

Wendo menambahkan penambahan fasilitas yang cukup signifikan di terminal baru menjadi salah satu alasan adanya penyesuaian tarif ini. Dia mencontohkan pihaknya menggunakan level yang berbeda untuk kedatangan dan keberangkatan sehingga tidak terjadi penumpukan arus penumpang.

Penyesuaian tarif ini, berdasarkan surat edaran Direksi Angkasa Pura I, juga dilakukan di empat bandara lain yang dikelola perseroan yakni Bandara I Gusti Ngurah Rai (Bali), Bandara Juanda (Surabaya), Bandara Sultan Hasanuddin (Makassar) dan Bandara Lombok (Praya).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Yusran Yunus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper