Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Petani Terkena Puso tak Dapat Ganti Rugi dari Pemerintah

Ancaman membengkaknya tingkat pengangguran dari sektor pertanian semakin besar akibat petani yang mengalami puso (gagal panen) elum mendapatkan ganti rugi dari pemerintah hingga saat ini.
Sawah Terkena Puso/Antara
Sawah Terkena Puso/Antara

Bisnis.com, JAKARTA—Ancaman membengkaknya tingkat pengangguran dari sektor pertanian semakin besar akibat petani yang mengalami puso (gagal panen) elum mendapatkan ganti rugi dari pemerintah hingga saat ini.

Wamentan Rusman Heriawan mengatakan hingga saat ini Kementan belum menerima laporan klaim ganti rugi dari pemerintah daerah. Dia juga mengaku belum bisa menentukan kapan uang ganti rugi itu disalurkan mengingat cuaca juga belum menentu.

“Saat ini kami masih tunggu pendataan dari dinas pertanian di daerah, terutama terkait agenda tanam. Takutnya, kalau kami kasih sekarang, petani justru tidak menggunakan uang itu untuk menanam ulang,” ujarnya, Kamis (06/2/2014).

Seperti diketahui, pemerintah menyiapkan bantuan bagi petani yang terkena dampak banjir. Bantuan tersebut a.l. dana sebesar Rp200 miliar, atau Rp1,7 juta-Rp2 juta per ha dan cadangan benih nasional (CBN) sebanyak 13.400 ton pada tahun ini.

Bantuan tersebut diperuntukkan untuk lahan yang tergenang banjir seluas 300.000 hektare (ha), dan lahan yang puso akibat bencana banjir mencapai 40.000 ha pada 16 Januari 2014, atau lebih rendah dari periode yang sama tahun lalu sebesar 100.000 ha.

Rusman menuturkan pemerintah harus berhati-hati dalam menyalurkan bantuan anggaran guna menghindari adanya oknum yang mengambil kesempatan dari banjir ini. Dia juga memperkirakan 120.000 petani kini menganggur akibat puso.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ismail Fahmi

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper