Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bidik Rp30 Miliar, Panorama Tours Garap Pasar Premium Individu

Panorama Tours menandatangani kesepakatan kerjasama dengan tur operator premium di Eropa, Insight Vacations untuk menyasar kelas premium dengan target individu di Indonesia. Pada 2014 ditargetkan 1000 tamu dengan nilai sekitar Rp30 miliar.

Bisnis.com, JAKARTA - Panorama Tours membidik pendapatan sekitar Rp30 miliar pada 2014 dari 1.000 pelancong di pasar premium di kawasan Asia Pasifik, dengan menggandeng tur operator Insight Vacations.

Kesepakatan kerja sama itu ditandatangani oleh  Sheryl Lim, Regional Director of Asia, Insight Vacations dan Hellen Xu, Managing Director Travel Management, Panorama Tours dan didampingi oleh John Boulding President/CEOInsight Vacations dan Royanto Handaya Presdir Panorama Tour s di XXI Lounge, Plaza Indonesia, Senin (11/11/2013) untuk jangka waktu 5 tahun.

"Produk premium  untuk individu tersebut merupakan yang pertama dipasarkan oleh Panorama Tours. Pada tahun pertama ditargetkan 1.000 tamu dengan pendapatan sekitar Rp30 miliar. Kami membuka pasar baru," ujar Royanto Handaya .

Namun, dia belum dapat memprediksi pertumbuhannya pada tahun kedua, karena merupakan pasar yang baru dan pada 2014 bersamaan dengan Pemilu.

Hellen mengatakan proses untuk mewujudkan kerjasama itu cukup cepat. Dalam waktu kurang lebih selama dua bulan, katanya, kesepakatan teralisasi dengan penandatanganan kerjasama hari ini. Program perjalanannya mulai berlaku untuk awal tahun 2014, tetapi dari sekarang pihaknya sudah mulai menawarkan produk  itu.

“Kami senang dapat bermitra dengan Insight Vacations. Kemitraan ini akan membuat kami dapat meningkatkan jumlah produk yang kami tawarkan, memenuhi kebutuhan pelanggan kami, dan memastikan bahwa Panorama Tours hanya memberikan kualitas terbaik untuk pengalaman perjalanan pelanggan,” kata Hellen.

Pada tahun pertama Panorama Tours menargetkan mendapatkan customer 1.000 tamu, dengan total nilai sekitar Rp30 miliar, bila rata-rata tarif perjalanan yang  bisa lebih 10 hari itu mencapai sekitar US$3000.

“Insight Vacations merupakan market luxury (niche market). Segmentasinya jelas, induvidual bukan group. Di sana [tempat tujuan] jalan dengan grup, bertemu dengan orang di seluruh dunia antara lain dari Afrika, AS. Dalam bahasa Inggris,” katanya.

Panorama Tours yang merupakan  salah satu unit bisnis  dari Panorama Group  memasarkan produk paket perjalanan premium dari Insight Vacations itu ada yang  langsung ke customer  (B2C) dan ada pula  B2B, sehingga semua agen biro perjalanan di Indonesia dapat memasarkan paket perjalanan tersebut.

Adanya kerja sama tersebut, kata Royanto, Panorama Tours memasuki pasar luxury, karena banyak orang bilang era Asia Pacifik yang paling cepat perkembangannya.

Insight Vacations  (IV) merupakan operator tur premium di Eropa yang didirikan pada 1978 di Britania Raya. Program perjalanannya dirancang khusus untuk menampilkan tiap destinasi sekali gus memanjakan para tamu dengan standar pelayanan sempurna. Uniknya, Insight Vacations  memberikan kualitas luar biasa, nilai yang tak tertandingi, dan liburan yang memberikan para tamu waktu untuk menikmati kebebasan pribadi saat berlibur.

John Boulding mengatakan Insight Vacations menawarkan paket perjalanan premium, pelayanan yang premium,  mendapatkan pengalaman yang spesial, hotel di lokasi yang bagus.

Hellen mengatakan perjalanan pada 10 tahun  lalu dikuasai oleh pengusaha, tetapi sekarang pasar perjalanan berubah  pada orang mapan yang bebas,tidak  mau diatur, profesional. “Kita optimistis produk ini sukses.Marketnya niche, market sesuai kualitas. Ini sesuatu  yang berbeda,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Reni Efita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper