Bisnis.com, JAKARTA--Maskapai Citilink Indonesia akan membuka penerbangan ke Singapura dan Kuala Lumpur dua kali dalam sehari.
Direktur Utama PT Citilink Indonesia M. Arif Wibowo mengungkapkan menurut rencana, penerbangan akan dijadwalkan pada pagi dan sore hari untuk masing-masing rute.
“Mulai dari pagi dan sore tergantung availability,” ujarnya pada Bisnis, Kamis (11/7/2013).
Rencananya Citilink akan mengadakan beberapa promo pada pembukaan rute baru ini. Namun, ia belum menyebutkan jenis promo yang akan diadakan. Untuk masalah harga, Arif menyebutkan akan memakai tarif yang berlaku saat ini.
Ia mengatakan program ekspansi ke luar negeri yang sebenarnya direncanakan untuk tahun depan,. Namun, dengan adanya penambahan dua pesawat baru, pihaknya mempertimbangkan untuk mempercepat ekspansi tersebut pada Q IV tahun ini.
“Supaya lebih cepat di kenal,” katanya.