Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Indofood Raih 12 Penghargaan Peduli Gizi 2013

BISNIS.COM, JAKARTA--PT Indofood Sukses Makmur Tbk, meraih 12 kategori Penghargaan Peduli Gizi 2013 dari Perhimpunan Peminat Gizi dan Pangan Indonesia (Pergizi Pangan) dan Gabungan Pengusaha Makanan dan Minuman Indonesia (GapmmiI).Penghargaan tersebut

BISNIS.COM, JAKARTA--PT Indofood Sukses Makmur Tbk, meraih 12 kategori Penghargaan Peduli Gizi 2013 dari Perhimpunan Peminat Gizi dan Pangan Indonesia (Pergizi Pangan) dan Gabungan Pengusaha Makanan dan Minuman Indonesia (GapmmiI).

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Pergizi Pangan bekerja sama dengan Gapmmi di sela-sela Seminar Nasional Pangan dan Gizi di Balai Kartini, Jakarta, Selasa (25/6/2013). Sebanyak 10 penghargaan diraih Indofood atas keberhasilannya mengembangkan inovasi produk pangan peduli gizi dan kesehatan.

Adapun dua penghargaan lainnya diberikan atas inisiatif dan inovasi yang dilakukan perseroan dalam kegiatan corporate social responsibility (CSR), khususnya terkait dengan perbaikan gizi, pangan, dan kesehatan.

Stefanus Indrayana, GM Corporate Communications Indofood, mengatakan perusahaannya selalu melakukan inovasi untuk terus menghasilkan produk yang berkualitas dan dapat memberikan solusi atas kebutuhan pangan secara berkelanjutan.

"Kami juga terus memberikan kontribusi untuk melahirkan generasi penerus bangsa yang sehat, cerdas, dan berkualitas melalui berbagai program CSR perseroan, baik di bidang gizi maupun pendidikan," ujar Stefanus.

Kesepuluh produk Indofood yang memperoleh penghargaan, yakni tepung terigu Segitiga Biru Premium, Indomie Goreng Rasa Cabe Ijo, Pop Mie, Govid Sagon Sereal, Indomilk Susu Pasteurisasi, Indomilk Kids Susu UHT Rasa Vanila, Indomilk Susu Bubuk Coklat, Bumbu Racik Ikan Goreng, Bumbu Racik Sayur Lodeh, dan Bimoli Spesial.

Dua penghargaan lagi untuk kegiatan CSR Indofood, yaitu Program SUN Mobil Layanan Gizi, berupa kegiatan pelayanan gizi dan kesehatan bagi ibu dan balita secara gratis, kerja sama dengan Tim Penggerak PKK DKI Jakarta.

Satu lagi diraih karena akun facebook Indomie yang dinilai sebagai akun FB terbaik, dalam memberikan pendidikan gizi, keamanan pangan, dan kuliner.

Stefanus menambahkan kriteria penilaian untuk semua penghargaan tersebut, meliputi lima aspek utama, yaitu memenuhi persyaratan regulasi standar produk, kemasan dan label di Indonesia.

Selain itu, kandungan gizi/komponen fungsional produk berkaitan dengan upaya mencegah permasalahan gizi-kesehatan masyarakat baik masalah kekurangan gizi, kelebihan gizi, maupun penyakit kronik degeneratif.

Bukan merupakan produk infant formula, alkohol dan rokok, bukan merupakan produk impor, serta tidak pernah dinyatakan di media menyebabkan keracunan.

"Selain itu penilaian lainnya karena selalu inovasi, perhatian pada konsumen, mengembangkan nilai tradisi atau kearifan lokal Indonesia yang positif, relevan dengan kebijakan atau program pemerintah dan kesepakatan global, ikut menggerakkan UMKM atau ekonomi masyarakat, serta turut promosikan edukasi gizi atau pola makan sehat, dan pola hidup sehat," ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Rahmayulis Saleh
Editor :
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper