Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kehabisan BBM di Jalur Tol saat Mudik Lebaran, Begini Antisipasi Polri

Korlantas Polri telah mengantisipasi kondisi ketika kendaraan kehabisan BBM di jalur tol saat mudik Lebaran 2025
Kabag Ops Korlantas Polri Kombes Aries Syahbudin saat acara Bisnis Indonesia Forum di Jakarta, Rabu (19/3/2025)./Bisnis-Eusebio Chrysnamurti
Kabag Ops Korlantas Polri Kombes Aries Syahbudin saat acara Bisnis Indonesia Forum di Jakarta, Rabu (19/3/2025)./Bisnis-Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA - Korlantas Polri telah mengantisipasi kondisi ketika kendaraan kehabisan bahan bakar minyak (BBM) di jalur tol saat mudik Lebaran 2025. Sebab, kondisi tersebut beberapa kali terjadi ketika antrean kendaraan cukup padat di jalan maupun rest area

⁠Kabag Ops Korlantas Polri Kombes Pol Aries Syahbudin mengatakan, pihaknya telah bekerja sama dengan Pertamina untuk memastikan pasokan BBM di jalur mudik mencukupi di rest area maupun layanan Motoris yang disediakan PT Pertamina Patra Niaga. 

"Untuk yang khusus tadi memang ada BBM mobile [Motoris] itu ada dari Pertamina dan mereka sudah persiapkan itu," kata Aries usai agenda Bisnis Indonesia Forum, Rabu (19/3/2025). 

Untuk diketahui, Motoris merupakan layanan antar bahan bakar yang disediakan Pertamina bagi pengendara yang kehabisan BBM di jalur tol maupun di jalanan. Layanan tersebut juga tersedia saat mudik Lebaran 2025 sebanyak 200 unit. 

Di sisi lain, Aries menegaskan bahwa untuk pasokan BBM secara menyeluruh telah tersedia di SPBU rest area existing dengan jarak 20-30 km. Terlebih, terdapat rest area fungsional yang juga dilengkapi pasokan BBM yang mencukupi. 

"Kalau di rest area kan maksimal 20 km-30 km sudah ada rest area, dan sudah ada juga penambahan rest area fungsional yang dilengkapi dengan BBM yang mencukupi untuk kendaraan apabila kehabisan [BBM]," tuturnya. 

Aries juga menerangkan bahwa di jalan tol juga seringkali terjadi permasalahan klasik yang masih sulit terpecahkan, misalnya kendaraan yang mogok dan rest area yang mengalami kepadatan saat jam-jam buka puasa. 

"Ini perlu diatur bagaimana tetap mendapatkan pelayanan tapi enggak ganggu lalu lintas," imbuhnya. 

Sementara, pihaknya telah melakukan pengaturan menghilangkan hambatan dengan melakukan pembatasan dan distribusi kendaraan, seperti ganjil genap, diskon tarif tol, one way hingga contra flow

Selama periode Satgas Ramadan dan Idulfitri 2025, Pertamina melalui Subholding Commercial & Trading yaitu PT Pertamina Patra Niaga memastikan stok BBM dan LPG dalam kondisi aman. 

Pertamina juga menyiagakan SPBU 24 jam di 1.832 titik, Agen LPG Siaga di 5.801 agen, mobil tangki standby sebanyak 211 unit, Layanan BBM dan Kios Pertamina Siaga di 57 titik, Motoris sebanyak 200 unit dan Serambi MyPertamina di 26 titik.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper