Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Harga Pangan 25 Agustus 2023: Mayoritas Harga Alami Kenaikan

Rata-rata harga beras secara nasional baik kualitas premium dan medium mengalami kenaikan.
Aktivitas perdagangan beras di Pasar Induk Cipinang, Kamis (10/8/2023)./ BISNIS - Dwi Rachmawati
Aktivitas perdagangan beras di Pasar Induk Cipinang, Kamis (10/8/2023)./ BISNIS - Dwi Rachmawati

Bisnis.com, JAKARTA - Mayoritas harga pangan seperti bawang merah, bawang putih, berbagai jenis beras dan cabai, minyak goreng, dan telur dilaporkan naik di rata-rata pasar se-Indonesia pada Jumat (25/8/2023).

Melansir Panel Harga Pangan Nasional Badan Pangan Nasional, pada 25 Agustus 2023 pukul 08.45 WIB, harga beras nasional premium dan medium mengalami kenaikan. Harga rata-rata beras premium naik 3,90 persen dari harga kemarin menjadi Rp14.380 per kilogram. Selain itu, beras medium juga mengalami kenaikan harga 1,56 persen menjadi Rp12.340 per kilogram.

Biji kedelai kering impor juga mengalami kenaikan harga 6,83 persen menjadi Rp13.770 per kilogram. Adapun harga bawang putih bonggol naik 1,89 persen menjadi Rp39.360 per kilogram dan bawang merah naik 3,59 persen menjadi Rp28.260 per kilogram.

Kenaikan harga juga terjadi pada komoditas cabai rawit merah sebesar 6,16 persen menjadi Rp46.890 per kilogram.

Pada hari ini, harga daging sapi murni turun 0,10 persen menjadi Rp134,720 per kilogram. Lalu, harga telur ayam ras naik 5,77 persen menjadi Rp31.710 per kilogram dan harga daging ayam mengalami kenaikan 5,20 persen menjadi Rp37.420 per kilogram

Adapun harga minyak goreng curah dan gula pasir hari ini kompak mengalami kenaikan. Minyak goreng curah harganya naik 2,53 persen menjadi Rp14.990 per liter dan gula pasir naik 3,81 persen menjadi Rp15.270 per kilogram.

Kemudian, Harga jagung pakan naik 6,74 persen menjadi Rp6.979 per kilogram, dan garam beryodium naik 4,57 persen menjadi Rp12.130 per kilogram.

Sementara harga tepung terigu curah maupun kemasan sama-sama mengalami kenaikan. Harga tepung terigu curah naik sebesar 4,36 persen menjadi Rp11.490 per kilogram dan tepung terigu kemasan naik sebesar 4,70 persen menjadi Rp14.270 per kilogram.

Komoditas laut seperti ikan kembung, ikan tongkol ikut mengalami kenaikan harga. Harga ikan tongkol naik 6,64 persen menjadi Rp37.260 per kilogram, dan ikan kembung naik 5,88 persen menjadi Rp41.250 per kilogram

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Lukman Nur Hakim
Editor : Kahfi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper