Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Blue Bird (BIRD) Incar Peluang di Stasiun Kereta Cepat & LRT Jabodebek

PT Blue Bird Tbk (BIRD) akan menyiapkan kendaraannya di Stasiun Kereta Cepat dan LRT Jabodebek.
Deretan Taksi Blue Bird. /Bisnis.com
Deretan Taksi Blue Bird. /Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA – PT Blue Bird Tbk (BIRD), akan menyediakan unit kendaraan di stasiun-stasiun Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) dan LRT Jabodebek untuk mendukung kebutuhan mobilitas masyarakat 

Direktur Utama Blue Bird Adrianto Djokosoetono, mengatakan kehadiran KCJB dan LRT Jabodebek perlu ditunjang oleh moda transportasi lain seperti taksi dan bus. Hal ini mengingat kawasan di sekitar 2 moda tersebut merupakan transit oriented development (TOD).

Pria yang akrab disapa Andre tersebut mengatakan akan menyediakan armada bus shuttle dan taksi pada setiap stasiun kereta cepat dan LRT Jabodebek. Hal ini dilakukan untuk memberi pilihan pada masyarakat untuk menggunakan beberapa moda.

Meski demikian, penyediaan layanan tersebut juga akan dikaji sesuai dengan permintaan yang ada. Dia mengatakan, perusahaan tengah mempertimbangkan untuk memasukkan layanan bus shuttle milik BIRD, yakni Cititrans, atau taksi untuk di Stasiun KCIC Halim.

“Kami melihat kebutuhan masyarakat di sana akan cukup banyak,” kata Andre dalam sesi wawancara khusus dengan media di Kantor Blue Bird, Senin (17/7/2023).

Adapun, untuk menunjang mobilitas masyarakat ke stasiun KCJB maupun LRT, Blue Bird juga berencana untuk menambah armada dan pool taksi di sekitar kawasan itu. Andre menuturkan, penambahan ini nantinya akan mengikuti pertumbuhan penumpang kedua moda transportasi.

"Kami cukup fleksibel dan cukup cepat untuk mengadaptasi jika memang sudah terbentuk demand-nya," kata Andre.

Lebih lanjut, Andre menyebutkan perusahaan juga berminat untuk melayani angkutan penumpang dari dan menuju dari Bandara Kertajati saat pemindahan operasional dari Bandara Husein Sastranegara rampung pada Oktober 2023.  

Dia mengatakan pihaknya siap menjadi salah satu angkutan umum yang melayani penumpang menuju dan dari Bandara Kertajati. Menurutnya, Blue Bird berencana membuka layanan baik melalui moda taksi maupun bus shuttle saat Bandara Kertajati telah beroperasi penuh. 

"Pasti ada keinginan kami disana. Di mana ada TOD atau multimoda, kami tentu juga ingin berada di sana," ujar Andre.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper