Munculnya peluang penipuan yang lebih besar
2. Melanggar kebebasan pribadi
Direkam dan dipindai oleh teknologi face recognition dapat membuat orang merasa mereka selalu diawasi dan dinilai atas perilaku mereka. Face recognition akan membuat seseorang merasa kekebasan pribadinya terbatas.
3. Keamanan data
Karena rawan bocor, terdapat kekhawatiran mengenai penyimpanan data dalam pengenalan wajah ini.
Pembobolan database yang berisi data yang dikumpulkan oleh bank, kepolisian, dan perusahaan pertahanan ini bisa sangat berbahaya karena dapat terjadi pelanggaran akses informasi pribadi yang lebih sensitif.
4. Memberikan peluang untuk tindak penipuan maupun kejahatan lainnya
Para kriminal dapat menggunakan teknologi pemindaian wajah untuk melakukan kejahatan terhadap korban yang tidak bersalah.
Tak hanya itu, mereka dapat mencuri informasi pribadi melalui pemindaian wajah. Dengan informasi ini, pencuri bisa mengambil kartu kredit dan membuka rekening baru atas nama korban.