Bisnis.com, JAKARTA - PT Nusantara Pelabuhan Handal Tbk. (PORT) akan melakukan peremajaan di terminal peti kemas menggunakan anggaran belanja modal 2022.
Direktur Utama PORT Paul Krisnandi menuturkan telah menyiapkan anggaran belanja modal atau capex Rp10 miliar pada tahun ini.
"Anggaran belanja modal tersebut akan digunakan untuk peremajaan di terminal peti kemas," ujarnya dalam konferensi pers, Selasa (28/6/2022).
Dia menambahkan apabila dibutuhkan, perseroan akan melakukan kajian kembali sesuai dengan kebutuhan belanja modal pada tahun ini.
Adapun, penggunaannya disampaikan Paul, sesuai rencana dan sudah hampir terserap semua.
Terkait dengan rencana ekspansi, Paul menegaskan bahwa perseroan belum ada rencana aksi korporasi apapun dan memilih berhati-hati melihat situasi global.
Baca Juga
Menurutnya, adanya perang di Ukraina membuat keadaan bisa berubah dengan cepat meskipun pada awal kuartal I/2022 keadaan ekonomi cukup menggiurkan.
"Banyak negara mengalami inflasi tinggi dan industri mulai mengkhawatirkan jadi kami berhati-hati memperhatikan perkembangan untuk ekspansi di pelabuhan di masa mendatang," katanya.
Berdasarkan hasil Rapat Umum Pemegang Shaam (RUPS) tahun ini, PORT juga tidak melakukan perubahan susunan direksi dan juga tidak membagikan dividen.