Brantas Abipraya Bantu Sesama Melalui Kegiatan Donor Darah

"Setetes Darahmu Memberikan Kehidupan", ini menjadi salah satu bukti kontribusi Abipraya menyokong Pemerintah dalam menjaga stabilitas suplai darah Indonesia.
Foto: dok. PT Brantas Abipraya
Foto: dok. PT Brantas Abipraya

Bisnis.com, JAKARTA - Sebagai bentuk kepedulian pada sesama, PT Brantas Abipraya (Persero), perusahaan konstruksi milik negara ini selalu berkomitmen untuk terus menjalankan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), khususnya saat pandemi COVID-19.

Dengan kembali menyelenggarakan kegiatan donor darah dengan tema, "Setetes Darahmu Memberikan Kehidupan", ini menjadi salah satu bukti kontribusi Abipraya menyokong Pemerintah dalam menjaga stabilitas suplai darah Indonesia.

Berkolaborasi dengan Srikandi Abipraya, kegiatan sosial ini diadakan di Gedung Brantas Abipraya yang berlokasi di Cawang, Jakarta Timur kegiatan ini dibuka langsung oleh Sugeng Rochadi selaku Direktur Utama.

“Melalui kegiatan hari ini, seluruh Insan Abipraya ingin mengedepankan kepedulian kepada masyarakat sekitar. Semoga kegiatan donor darah ini dapat memberikan manfaat yang lebih untuk lingkungan yang saudara-saudara kita yang membutuhkan,” kata Sugeng.

Selain dapat diikuti Insan Abipraya yang berada di Kantor Pusat dan proyek-proyek yang berada di sekitar Jakarta, masyarakat yang tinggal di sekitar lokasi juga turut berpartisipasi dalam aksi kemanusiaan ini.

Sugeng berharap dari total 197 pendonor, BUMN konstruksi yang dikenal terhandal dalam pembangunan infrastruktur air ini dapat memberikan kontribusi dalam memenuhi kebutuhan kantung darah kepada yang membutuhkan.

Dari kegiatan ini, Sugengpun ingin menyebar semangat untuk saling bahu- membahu antar sesama, tak hanya mengajak para Insan Abipraya di Kantor Pusat, beliau juga menghimbau proyek-proyek Abipraya yang tersebar di Indonesia untuk menggelar kegiatan sosial untuk saling membantu sesama, menebar kebaikan.

Sebagai tambahan informasi, kegiatan donor darah ini merupakan kegiatan tahunan Brantas Abipraya yang biasa dilakukan tiga kali dalam setahun, namun sempat tertunda dua tahun belakang dikarenakan kondisi pandemi COVID-19.

Salah satu Insan Abipraya yang mengikuti kegiatan ini, Raihan Mahdy menyambut baik kegiatan seperti ini, Ia mengatakan selain dapat membantu sesama, dengan mendonorkan darah secara rutin juga baik bagi kesehatan.

Hadir saat pelaksanaan, dr. Bono Suwignyo selaku Penanggung Jawab Unit Transfusi Darah PMI Provinsi DKI Jakarta, beliau mengatakan setiap harinya DKI Jakarta membutuhkan 1.200 kantung darah yang harus dipenuhi, sehingga dengan adanya event donor darah seperti yang diadakan Abipraya dapat membantu capaian target kantong darah PMI.

Lebih lanjut lagi dijelaskan dr. Bono, keuntungan diri yang dapat diperoleh dari mendonorkan darah untuk kesehatan diantaranya adalah menurunkan risiko kanker, meningkatkan produksi sel darah merah, membakar kalori dan menjaga kesehatan jantung.

dr. Bono juga menyampaikan rasa terima kasih atas diselenggarakannya kegiatan donor darah ini. Aksi kemanusiaan ini dapat membantu PMI dalam penyediaan kebutuhan darah bagi masyarakat di Jakarta. Beliau berharap kegiatan ini dapat rutin terus dilaksanakan oleh Insan Abipraya untuk dapat membantu sesama.

Masuk dalam program TJSL, ditambahkan Sugeng program ini adalah suatu langkah yang sangat diarahkan oleh Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tentunya menjadi prioritas Brantas Abipraya sebagai salah satu BUMN Karya yang berharap akan menyatu dengan lingkungan dan masyarakat sekitar lewat proyek-proyeknya yang berada di plosok tanah air, BUMN ini akan selalu hadir untuk Negeri memberikan yang terbaik untuk masyarakat Indonesia.

Melalui kegiatan ini juga, Sugeng mengharapkan kegiatan donor darah ini dapat menumbuhkan semangat dan kesadaran dalam diri kita masing-masing akan pentingnya persaudaraan dan saling tolong-menolong antar sesama manusia. “Semoga melalui kegiatan ini, kita menjadi semakin peka dan semakin peduli akan penderitaan sesama yang membutuhkan,” pungkasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Media Digital
Editor : Media Digital
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

# Hot Topic

Rekomendasi Kami

Foto

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper