Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

ICS dan Restock.ID Tawarkan Pembiayaan ke UKM Sektor Ritel dan Kesehatan

Restock.ID dan ICS telah memasuki fasilitas kredit senilai Rp120 Miliar untuk membiayai peningkatan inventaris oleh produsen dalam rantai pasokan ritel secara umum maupun produk-produk layanan kesehatan
Restock dan ICS
Restock dan ICS

Bisnis.com, JAKARTA - Restock.ID, Fintech P2P lending Indonesia, menggandeng Impact Credit Solutions (ICS) menawarkan pembiayaan terjangkau untuk Ukm ritel dan sektor kesehatan di Indonesia.

Restock.ID dan ICS telah memasuki fasilitas kredit senilai Rp120 Miliar untuk membiayai peningkatan inventaris oleh produsen dalam rantai pasokan ritel secara umum maupun produk-produk layanan kesehatan yang didistribusikan kepada rumah sakit, klinik, apotek, pengecer, dan pemerintahan di seluruh Indonesia demi turut menopang ekonomi nasional selama pandemi COVID-19.

Sebagian dari fasilitas ini juga merupakan bagian dari Dana Ketahanan Indonesia, yang dikelola oleh ICS dan didukung oleh U.S. International Development Finance Corporation (DFC), U.S. Agency for International Development (USAID) dan Australian Government Department of Foreign Affairs and Trade (DFAT).

“Kami fokus pada usaha-usaha ritel dan kesehatan yang telah terkoneksi secara digital untuk membantu masyarakat Indonesia dalam melewati situasi pandemi ini. Solusi ICS yang terhubung dengan produk kami memungkinkan UKM untuk mendapatkan pembiayaan yang terjangkau dengan memanfaatkan persediaan sebagai jaminan,” kata Tiar Karbala, Co-founder & CEO Restock.ID dalam keterangan tertulisnya.

“Dimulai dengan alat pelindung diri (APD), alat medis dan suplemen kesehatan, kami berharap dapat terus menyalurkan dana dengan cepat ke sektor kesehatan yang lebih luas. Selain itu, kami juga fokus kepada usaha-usaha ritel secara umum di dalam ekonomi digital demi mencegah peningkatan penularan COVID-19 sekaligus menggerakkan roda ekonomi nasional” tambahnya.

Pada bulan Juli lalu, Indonesia sempat mengalami lonjakan kasus COVID-19 hingga lebih dari 40.000 infeksi dilaporkan setiap hari pada puncaknya. Sektor perawatan kesehatan terus menghadapi tekanan berat dengan tingkat hunian rumah sakit di atas 80% di banyak provinsi di beberapa titik, dan meningkatnya permintaan pasokan medis dan APD, termasuk untuk kebutuhan pengamanan diri bagi masyarakat luas.

“Bermitra dengan platform fintech seperti Restock.ID memungkinkan kami untuk menyalurkan pembiayaan yang sangat dibutuhkan dalam mendukung efisiensi supply chain pasokan medis maupun produk ritel lainnya ke seluruh wilayah Indonesia,” kata Dewi Wiranti, Country Head Indonesia di ICS,


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper