Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mitra Vending Indonesia Gandeng Barista Luncurkan Vending Machine Kopi Digital

Berbeda dengan vending machine pada umumnya yang menyajikan minuman kemasan, kata Shandy, Heiya justru menyediakan produk minuman dengan bahan baku fresh seperti di kafe.
Peluncuran vending machine kopi digital Heiya./Istimewa
Peluncuran vending machine kopi digital Heiya./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA – PT Mitra Vending Indonesia menggandeng barista kenamaan di dalam negeri untuk meluncurkan vending machine kopi digital bernama Heiya.

Founder Heiya Shandy Ponka mengatakan bahwa Mitra Vending Indonesia ingin memperkenalkan vending machine kopi digital kepada masyarakat sebagai bagian dari gaya hidup praktis, dan sesuai dengan kondisi saat ini.

“Tantangan membangun kepercayaan publik terhadap vending machine terus kami imbangi dengan peningkatan kualitas produk yang premium, sehingga masyarakat nyaman dengan vending machine dan menjadi budaya baru untuk gaya hidup modern,” katanya, dikutip Minggu (22/8/2021).

Berbeda dengan vending machine pada umumnya yang menyajikan minuman kemasan, kata Shandy, Heiya justru menyediakan produk minuman dengan bahan baku fresh seperti di kafe.

Menurutnya, Heiya menggandeng Muhammad Aga dan Ryan Wibawa yang merupakan barista kenamaan Indonesia untuk menciptakan resep kopi digital di vending machine Heiya.

“Kami juga menghadirkan fresh brewed drinks sekelas kafe. Dengan bahan baku yang diolah langsung ke dalam vending machine. Minuman tak hanya berpatok pada kopi saja, tapi juga teh, coklat, susu, dan 15 menu lainnya dengan tingkat kemanisan yang bisa di-customize sesuai selera,” kata Shandy.

Dia juga menyebutkan, pelanggan hanya membutuhkan waktu sekitar 2 menit untuk mendapatkan produk minuman dengan fresh grind coffee di Heiya. Biasanya, pemesanan di kafe membutuhkan waktu hingga 15 menit agar bisa mendapatkan minuman yang diinginkannya.

Proses pembuatan minumannya pun juga sangat higienis, karena es batu di dalam mesin diproses menggunakan air mineral dan otomatis refill pada saat diperlukan. Di dalam mesin juga sudah dilengkapi oleh UV filter yang akan membersihkan kuman-kuman di dalam mesin.

“Kami juga menyediakan hand sanitizer di luar mesin, sehingga customer tidak perlu khawatir akan sanitasi dan higienitas,” tutur Shandy.

Saat ini, vending machine Heiya sudah beroperasi di beberapa titik, seperti di Kuningan City Mall, Sampoerna Strategic Square Sudirman, Apartemen Mediterania Tanjung Duren, MRCCC Siloam Hospitals Semanggi, dan Pos Bloc Pasar Baru.

“Kami siap ekspansi di tahun ini hingga 30 mesin di seluruh Jakarta dan sekitarnya, serta bertahap di kota-kota besar lainnya di seluruh Indonesia,” katanya.

Shandy menambahkan, Heiya membuka kerja sama waralaba dengan kontrak selama 5 tahun untuk masyarakat yang yang ingin berbisnis, tetapi tidak memiliki banyak waktu untuk melakukan pengawasan, evaluasi, dan promosi.

Pasalnya, Heiya memberikan teknologi yang terintegrasi untuk kebutuhan-kebutuhan operasional dan bisa dipantau secara real time, baik oleh Heiya sendiri maupun para pengusaha waralabanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Yanita Petriella
Editor : Lili Sunardi

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper