Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Penyebaran Kasus Covid-19 di Jakut Tertinggi, IPC Fasilitasi 15.500 Dosis Vaksin

EVP Sekretariat Perusahaan IPC Ali Mulyono mengatakan peningkatan kurva kasus positif Covid-19 khususnya di Jakarta Utara sebagai wilayah penyebaran tertinggi di DKI Jakarta harus ditekan dengan upaya pemberian vaksinasi gratis.
Vaksin Covid-19. /ANTARA
Vaksin Covid-19. /ANTARA

Bisnis.com, JAKARTA – PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) atau Pelindo II juga memfasilitasi 15.500 dosis vaksin Covid-19 untuk masyarakat di sekitar pelabuhan Tanjung Priok seiring dengan meningginya kasus penyebaran Covid-19 di Jakarta Utara.

EVP Sekretariat Perusahaan IPC Ali Mulyono mengatakan peningkatan kurva kasus positif Covid-19 khususnya di Jakarta Utara sebagai wilayah penyebaran tertinggi di DKI Jakarta harus ditekan dengan upaya pemberian vaksinasi gratis. Untuk program vaksinasi ini, IPC bekerja sama dengan organisasi masyarakat Jakarta Utara Rumah Kita (JURK) menyiapkan sebanyak 15.500 dosis vaksin Covid-19 untuk masyarakat Jakarta Utara.

“Pelaksanaan kegiatan vaksinasi ini kami mulai hari ini, 7 Juli 2021 dan rencananya akan selesai pada 16 Juli 2021. Selama periode tersebut kami targetkan dapat memberikan total 30.000 dosisi vaksin yang merupakan kontribusi dari beberapa pihak selain IPC,” ujarnya melalui siaran pers, Rabu (7/7/2021).

Adapun pelaksanaan vaksin digelar serentak di 20 titik lokasi yang tersebar di lima kecamatan wilayah Jakarta Utara, yakni Kecamatan Tanjung Priok yang termasuk Terminal Penumpang Nusantara Pura Pelabuhan Tanjung Priok, Koja, Cilincing, Pademangan dan Penjaringan.

Sebagai informasi, DKI Jakarta tiga kali berturut-turut mencetak rekor penambahan kasus tertinggi di Indonesia. Per Minggu (4/7/2021), ada 10.485 warga positif Covid-19.Sementara rekor sebelumnya terjadi di Sabtu (3/7/2021) dengan penambahan 9.702 kasus dan Jumat (2/7/2021) mencatat 9.399 kasus. Total kasus aktif Corona di DKI hingga Minggu (4/7/2021) juga melonjak, kian mendekati angka 90 ribu, yaitu 86.994 kasus.

Ada peningkatan 4.611 kasus dibandingkan hari sebelumnya. Berbagai Varian baru corona hingga yang teranyar varian Kappa juga ditemukan di DKI Jakarta, memicu penularan lebih cepat.

Tak hanya IPC, rekan operator pelabuhan lainnya, PT Pelabuhan Indonesia III (Persero) atau Pelindo III menyiapkan setidaknya 1.000 dosis yang ditujukan bagi para pekerja sektor logistik di Pelabuhan Tanjung Perak.

Direktur Sumber Daya Manusia Pelindo III Edi Priyanto mengatakan sejumlah mitra kerja di wilayah Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya menerima penyuntikan dosis pertama vaksin Covid-19. Perseroan bekerja sama dengan TNI Angkatan Laut untuk penyediaan vaksin bagi para mitra kerja pelabuhan. Menurutnya, vaksinasi bagi para mitra kerja pelabuhan sangat penting karena aktivitas pelabuhan yang cukup tinggi.

Dia berpendapat aktivitas pelabuhan cukup berisiko tinggi karena merupakan pintu masuk kapal pengangkut logistik baik antar pulau maupun internasional.

“Sedikitnya 1000 dosis vaksin telah disiapkan yang ditujukan bagi para pekerja sektor logistik di Pelabuhan Tanjung Perak. hal itu sebagai bentuk upaya dalam rangka menjamin kelancaran logistik dan pelayanan penumpang kapal. Aktivitas pelabuhan cukup berisiko tinggi karena merupakan pintu masuk kapal pengangkut logistik baik antar pulau maupun internasional,” ujarnya, Rabu (7/7/2021).

Dia juga mengharapkan dengan adanya percepatan vaksinasi ini bisa melindungi para petugas, para pelayan publik, para pekerja di pelabuhan. Hal ini sejalan dengan komitmen pemerintah yang terus melakukan percepatan vaksinasi kepada masyarakat.

“Dengan percepatan vaksinasi Covid-19 diharapkan Indonesia mampu melalui pandemi yang sudah berlangsung lebih dari satu tahun. Vaksinasi yang masif disebut akan membentuk kekebalan kelompok atas virus SARS-COV-2,” imbuhnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper