Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Setahun Pandemi, Ini Strategi Kemenhub Ikut Pulihkan Ekonomi

Penerapan protokol kesehatan dalam bertransportasi akan terus digalakkan sehingga masyarakat dapat tetap melakukan aktivitasnya sehari-hari dengan aman dan sehat.
Penumpang di Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan tertib menerapkan jaga jarak./Antara
Penumpang di Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan tertib menerapkan jaga jarak./Antara

Bisnis.com, JAKARTA — Kementerian Perhubungan terus berupaya menuntaskan pandemi Covid-19 yang kini telah berusia setahun di Indonesia. Selain upaya penanganan berupa pencegahan penyebaran virus, kementerian juga terus melakukan upaya pemulihan ekonomi nasional.

Menurut Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati, strategi yang dilakukan adalah dengan realokasi dan refocusing anggaran untuk penanganan Covid-19 dan mengadakan program padat karya di sektor transportasi untuk menyerap tenaga kerja, dengan mempekerjakan masyarakat sekitar yang ekonominya terdampak akibat pandemi.

Sementara itu, dari sektor transportasi, dia menyebut bahwa Kemenhub telah memberi stimulus seperti pembebasan tarif pelayanan jasa penumpang pesawat udara (PJP2U) atau passenger service charge (PSC) sebagai upaya untuk membantu sektor ini bertahan di tengah pandemi, serta dalam rangka menciptakan transportasi yang aman dan sehat.

"Harapan kami pada tahun ini tentunya sektor transportasi dapat bangkit kembali dan pembangunan infrastruktur transportasi dapat terus berjalan," ujarnya kepada Bisnis, Rabu (3/3/2021).

Dari awal pandemi sudah banyak sekali evaluasi yang dilakukan khususnya dalam penanganan penyebaran Covid-19 di sektor transportasi. Sejumlah kebijakan telah dikeluarkan untuk menuntaskan permasalahan ini seperti mengeluarkan berbagai aturan pengendalian transportasi pada masa pandemi yang disesuaikan dengan dinamika atau perubahan-perubahan yang terjadi di lapangan.

"Di satu sisi kami tidak ingin masyarakat terpapar dan tidak ingin juga masyarakat terkapar secara ekonomi," tuturnya.

Lebih lanjut, dia berharap agar program vaksinasi yang sudah dijalankan pemerintah dapat berjalan dengan baik agar masyarakat semakin percaya diri untuk melakukan perjalanan disamping tetap mematuhi protokol kesehatan yang berlaku.

Adita menegaskan bahwa penerapan protokol kesehatan dalam bertransportasi akan terus digalakkan sehingga masyarakat dapat tetap melakukan aktivitasnya sehari-hari dengan aman dan sehat.

Di tempat terpisah, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati juga menyebut bangkitnya kembali sektor transportasi akan menandai pulihnya ekonomi Indonesia karena sektor ini merupakan salah satu yang terpukul sangat dalam akibat Covid-19.

"Namun, dalam waktu segera pada saat ekonomi pulih sektor transportasi akan menjadi sektor yang paling cepat untuk meningkat demand atau permintaannya. Oleh karena itu, kita perlu menyiapkan dari sisi kebutuhan masyarakat," ungkapnya dalam webinar yang digelar secara daring, Rabu (3/3/2021).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rahmi Yati
Editor : Zufrizal
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper