Bisnis.com, GORONTALO — Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Gorontalo menyiapkan 4 ton benih jagung bantuan bagi petani di Provinsi Gorontalo pada tahun ini.
Penanggung Jawab Lapangan BPTP Gorontalo Aisyah mengatakan bahwa ada tiga jenis benih jagung bantuan yang akan diberikan yakni varietas hibrida HJ 21, Nasa 29, dan Bima 20.
Tahun ini ada dua desa yang menjadi lokasi penanaman benih jagung yaitu Desa Pilohayanga dan Desa Dulohupa di Kabupaten Gorontalo.
Dia menjelaskan bahwa tiga varietas jagung tersebut dipilih sebab banyaknya permintaan dari petani karena masing-masing memiliki kelebihan.
"Untuk HJ 21 umurnya genjah, sedangkan Nasa 29 dan Bima 20 toleran terhadap kekeringan," ungkapnya, Selasa (16/2/2021).
Aisyah mengungkapkan bahwa bantuan benih disalurkan kepada petani yang memiliki proposal dan diberikan sesuai dengan stok yang ada.