Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rapid Test Lion Air Rambah Daerah, Kini Tersedia di Lombok

Fasilitas ini mengakomodir penumpang khususnya di Kota Mataram dan sekitar di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Pesawat Lion Air terparkir di Apron Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (17/3/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Pesawat Lion Air terparkir di Apron Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (17/3/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA – Lion Air Group mulai melaksanakan fasilitas layanan uji rapid test Covid-19 di sejumlah daerah, terbaru maskapai swasta ini mengakomodir penumpang di wilayah Kota Mataram, Lombok, NTB.

Corporate Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro mengatakan akan melaksanakan fasilitas layanan pelaksanaan uji kesehatan skrining awal dan cepat atau Rapid Test Covid-19 mulai Senin (20/ 07/2020).

Fasilitas ini mengakomodir penumpang khususnya di Kota Mataram dan sekitar di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Lion Air Group didukung oleh fasilitas kesehatan setempat sebagai penyediaan layanan Rapid Test Covid-19 dan penumpang dapat melakukan uji kesehatan Rapid Covid-19 di Klinik Pratama Sikes Lanud Selaparang dengan waktu pelayanan 09.00 – 15.00 WITA (Senin – Jumat), sementara 09.00 – 13.00 WITA (Sabtu). Adapun untuk minggu dan libur nasional tidak melayani rapid test.

"Fasilitas ini akan menjadi layanan pertama di Pulau Lombok dan kedua di NTB, sebagai pengembangan serupa yang telah berjalan di Kota Bima, Pulau Sumbawa. Selanjutnya, akan terus diperluas lagi." Jelasnya dalam keterangan pers, Sabtu (18/7/2020).

Pelaksanaan Rapid Test Covid-19 ini khusus penumpang yang mempunyai tiket pada penerbangan Lion Air Group, kemudian voucher Rapid Test Covid-19 dapat diperoleh secara langsung pada saat melakukan pembelian tiket.

"Bagi penumpang yang sudah memiliki tiket pesawat Lion Air Group dan belum melaksanakan Rapid Test Covid-19, maka dapat membeli voucher Rapid Test Covid-19 dengan menunjukkan kode pemesanan (booking code) melalui sales channel seperti call center, kantor penjualan Lion Air Group," paparnya.

Penyelenggaraan Rapid Test Covid-19 sesuai apa yang telah dijalankan oleh Lion Air Group, terjangkau dengan masa berlaku selama 14 hari.

Setiap penumpang akan memperoleh surat keterangan hasil uji kesehatan Rapid sebagai salah satu kelengkapan dokumen penerbangan sesuai ketentuan.

Lion Air Group bersama Klinik Pratama Sikes Lanud Selaparang bertujuan guna menyediakan kemudahan bagi penumpang dalam mempersiapkan dan melengkapi persyaratan dokumen perjalanan udara, yang akan bepergian menggunakan pesawat udara melalui keberangkatan dari Bandar Udara Internasional Zainuddin Abdul Madjid (LOP) Lombok, Tanak Awu, Pujut, Kabupaten Lombok Tengah dan bandar udara sekitar.

Jadwal penerbangan Lion Air Group di bandar udara tersebut akan memberikan kesempatan bagi penumpang untuk melanjutkan perjalanan udara secara langsung dan terkoneksi ke Jakarta - Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta di Tangerang, Medan, Padang, Pekanbaru, Batam, Palembang, Tanjung Karang-Lampung, Bandung, Yogyakarta Kulonprogo, Yogyakarta Adisutjipto, Semarang, Solo, Surabaya, Pontianak, Palangkaraya, Balikpapan, Banjarmasin, Tarakan, Samarinda, Makassar, Kendari, Palu, Gorontalo, Manado, Ambon, Ternate, Sorong, Manokwari, Jayapura, Merauke dan kota-kota lainnya.

"Harapan terbesar kegiatan dimaksud akan mendorong percepatan pemulihan ekonomi melalui perjalanan udara, mendorong tren permintaan penerbangan sejalan dengan kesungguhan Lion Air Group dalam mengoperasikan layanan yang tetap mengutamakan dan memenuhi unsur-unsur keselamatan, keamanan penerbangan," paparnya.

Lion Air Group juga tengah mempersiapkan pelaksanaan di Palangkaraya, Tarakan, Malang dan lainnya. Layanan Rapid Test Covid-19 akan terus dilanjutkan dan dikembangkan di kota-kota lain. Optimis, akan terus menjangkau di seluruh wilayah Indonesia.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper