Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

ASDP Indonesia Ferry Rambah Sektor Properti

Diversifikasi usaha ini dilakukan lewat PT Indonesia Ferry Property yang merupakan joint venture dengan PT Pembangunan Perumahan dan tengah membangun Kawasan Terpadu Marina Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur.
Menteri BUMN Rini Soemarno dengan Direktur Utama ASDP Ira Puspadewi dan Direktur Utama PT PP Lukman Hidayat saat melakukan prosesi topping off multifunction hall Hotel Inaya Bay di Labuan Baju, Minggu (6/10/2019)./Istimewa
Menteri BUMN Rini Soemarno dengan Direktur Utama ASDP Ira Puspadewi dan Direktur Utama PT PP Lukman Hidayat saat melakukan prosesi topping off multifunction hall Hotel Inaya Bay di Labuan Baju, Minggu (6/10/2019)./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA – PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) merambah sektor properti dengan segera meluncurkan hotel di Kawasan Terpadu Marina Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur.

Diversifikasi usaha ini dilakukan lewat PT Indonesia Ferry Property yang merupakan joint venture dengan PT Pembangunan Perumahan dan tengah membangun Kawasan Terpadu Marina Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur yang meliputi pembangunan area komersial, hotel bintang 5, marina serta pengembangan dermaga penyeberangan.

Hotel Inaya Bay Komodo itu merupakan hotel bintang lima dengan bangunan 5 lantai yang memiliki kapasitas total 147 unit kamar.

Pembangunan tahap I Hotel Inaya Bay sudah selesai dan akan soft launching bulan ini dengan jumlah 105 unit kamar. Sementara itu, untuk tahap II sebanyak 42 unit kamar akan selesai pada akhir Desember 2019.

Adapun, fasilitas multifunction hall dengan luas total 2.102 meter persegi ini akan rampung pada akhir Desember 2019.

Direktur Utama PT ASDP Indonesia Ferry Ira Puspadewi mengatakan bahwa multifunction hall Inaya Bay Komodo ini diharapkan dapat menjawab kebutuhan meeting, incentives, conferencing, and exhibitions (MICE) Indonesia yang potensinya sangat besar karena menjadi satu-satunya dan yang terbesar di kawasan Labuan Bajo saat ini.

“Ini akan menjadi fasilitas MICE terbesar di Labuan Bajo yang berada di pusat kota dengan area strategis dengan keunggulan pemandangan laut yang sangat indah. Kapasitas dapat memuat 1.000 orang, untuk penyelenggaraan berbagai aktivitas baik skala kecil maupun besar,” tuturnya dalam rilis, Minggu (6/10/2019).

Potensi MICE Indonesia di pasar internasional sangat besar mengingat Indonesia memiliki atraksi yang lengkap baik alam, budaya dan buatan yang menjadikan penyelenggaraan acara semakin menarik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper