Bisnis.com, JAKARTA -- Dilansir dari Survei Konsumen Bank Indonesia, penurunan Indeks Kondisi Ekonomi Saat Ini (IKE) mayoritas berasal dari responden kelompok berpendidikan akademi dan sarjana.
Survei Konsumen Bank Indonesia pada Juli 2019 menunjukkan adanya penurunan Indeks Ketersediaan Lapangan Kerja dari 101,0 menjadi 96,6 atau berada pada level pesimistis.
Penurunan indeks terjadi hampir pada sebagian besar kelompok pendidikan, utamanya responden berpendidikan akademi dan sarjana. Berdasarkan usia, penurunan indeks terjadi hampir pada seluruh kategori usia, terutama responden berusia 31-40 tahun.
Selain itu, keyakinan konsumen terhadap penghasilan konsumen saat ini dibandingkan dengan kondisi 6 bulan yang lalu melemah. Ini tercermin dari Indeks Penghasilan Saat Ini tercatat 123,3 pada Juli 2019 atau turun 3,2 poin dari bulan sebelumnya.
Penurunan indeks penghasilan juga terjadi pada mayoritas kategori pengeluaran responden. Terutama pada responden dengan pengeluaran di atas Rp5 juta per bulan.
Dari segi usia, penurunan penghasilan terjadi pada hampir seluruh kategori usia. Terutama pada responden berusia di atas 60 tahun.