Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BPPT & Kampus di China Kembangkan Obat Herbal, Enzim, dan Biopestisida

BPPT menjalin kerja sama dengan Zhejiang University untuk penelitian bersama dan alih teknologi
Ilustrasi - Suplemen herbal/Bisnis
Ilustrasi - Suplemen herbal/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA - Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) menjalin kerja sama dengan Zhejiang University untuk penelitian bersama dan alih teknologi di bidang pengembangan dan penerapan teknologi pada obat-obatan herbal, biopestisida, dan enzim.


Proses penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara BPPT dan Zhejiang University dilaksanakan pada Rabu (23/4/2019) di Zhejiang University, China. Adapun, perwakilan BPPT yang menghadiri acara penandatanganan ialah Deputi Bidang Teknologi dan Bioteknologi Soni Solistia Wirawan. 

Pada kesempatan tersebut, dia menuturkan bahwa saat ini perkembangan jenis obat-obatan semakin bagus. Banyak obat yang berasal dari bahan alam atau yang biasa disebut obat herbal yang semakin banyak digunakan untuk mengobati berbagai macam penyakit.

 

“Penggunaan obat-obatan herbal bukan tanpa alasan bahwa obat herbal lebih aman dibanding obat kimia. Negara yang paling terkenal dengan penyembuhan menggunakan obat-obatan herbal adalah China,” ujarnya seperti dikutip dalam keterangan resmi yang dirilis pada situs BPPT, Rabu (24/4/2019).

 

Lebih lanjut, dia menuturkan bahwa kerja sama BPPT dengan Zhejiang University bertujuan untuk membangun kerja sama penelitian bersama dan alih teknologi di bidang pengembangan dan penerapan teknologi, dengan fokus pada obat-obatan herbal, biopestisida dan enzim.

 

Selain penandatangan kerjasama, pada kesempatan tersebut juga dilakukan Workshop on Joint Laboratory on Biotechnology. Perwakilan dari BPPT juga memaparkan tentang progres kerja sama antara BPPT dan Zhejiang University, kemudian dilanjutkan dengan diskusi yang difokuskan pada rencana kerja berikutnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper