Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ada Gempa di Halmahera Selatan, Aktivitas 2 Pelabuhan di Maluku Utara Tetap Normal

Pelayanan transportasi laut di Pelabuhan Babang dan Laiwui tetap berjalan normal meskipun gempa bumi berkekuatan 5,2 Skala Richter (SR) terjadi di Halmahera Selatan, Maluku Utara pada Sabtu (5/1/2019) pukul 17.54 WIB.
Pulau Widi di Halmahera Selatan./Istimewa
Pulau Widi di Halmahera Selatan./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA -- Pelayanan transportasi laut di Pelabuhan Babang dan Laiwui tetap berjalan normal meskipun gempa bumi berkekuatan 5,2 Skala Richter (SR) terjadi di Halmahera Selatan, Maluku Utara pada Sabtu (5/1/2019) pukul 17.54 WIB.

Direktur Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai (KPLP) Ditjen Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan Junaidi mengaku telah menerima laporan masuk dari Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan (UPP) Kelas II Babang dan UPP Kelas II Laiwui yang menyebutkan aktivitas di kedua pelabuhan itu berjalan normal.

"Namun, petugas di kedua lokasi tetap harus meningkatkan kewaspadaan dan mengecek lebih lanjut sarana dan prasarana yang ada," katanya, Minggu (6/1/2019).

Pelabuhan Babang di Pulau Bacan, Kabupaten Halmahera Selatan, merupakan pelabuhan strategis yang mendukung kelancaran lalu lintas orang dan barang dari dan ke kabupaten itu.

Adapun, Pelabuhan Laiwui yang terletak di Desa Jikotamo, Kecamatan Obi, Kabupaten Halmahera Selatan, Maluku Utara merupakan salah satu pelabuhan regional yang melayani kapal mulai dari 35 gros ton (GT) hingga 5.000 GT, baik kapal pengumpan, kargo, maupun kapal tradisional. Kapal tersebut juga dimanfaatkan sebagai sarana transportasi menuju Kepulauan Obi dari Ternate atau Labuha.

Maluku Utara diguncang enam kali gempa dengan kekuatan 5.2 SR pada gempa keenam yang terjadi pukul 17.54 WIB pada koordinat 0,84 LS-127,51 BT. Pusat gempa berada di 78 km barat laut Halmahera Selatan, Maluku Utara, dengan kedalaman 10 km.

Adapun gempa pertama terjadi pada pukul 08.55 WIB dengan kekuatan 5,1 SR kemudian terjadi lagi pada pukul 10.11 WIB dengan kekuatan 4,7 SR, disusul pada pukul 10.50 WIB dengan kekuatan 3,9 SR. Kemudian, gempa keempat terjadi pukul 12.02 WIB dengan kekuatan 4,4 SR, dan gempa kelima pukul 15.34 WIB berkekuatan 4,5 SR.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Sri Mas Sari
Editor : Hendra Wibawa

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper