Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Libur Natal dan Tahun Baru: Arus Kendaraan di GT Cileunyi Naik Signifikan

Berdasarkan data yang diperoleh Jasa Marga, volume kendaraan terbesar yang melalui gerbang tol Cileunyi terjadi pada 22 Desember 2018.
Ilustrasi
Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA - Arus kendaraan yang melewati gerbang tol Cileunyi, Kabupaten Bandung, melonjak tajam pada masa libur Natal dan Tahun Baru kali ini. 

Berdasarkan data yang diperoleh Jasa Marga, volume kendaraan terbesar yang melalui gerbang tol Cileunyi terjadi pada 22 Desember 2018. 

 Deputi General Manager Traffic Management Jasa Marga Cileunyi Hendri Taufik mengatakan peningkatan ini diakuinya memang di luar perkiraannya. Hal ini lantaran sudah ada tol Trans Jawa yang memudahkan pengguna jalan untuk pergi ke utara. 
 
Namun operasi libur Nataru tetap dianggap satu paket untuk arus balik diperkirakan puncaknya pada 1 Januari 2019. 
 
"Puncak liburan Nataru tahun lalu jumlahnya hanya mencapai 38.000 sementara puncak tahun ini mencapai 45.000. Jadi, bisa dikatakan pertumbuhan dari tahun sebelumnya sebesar 18%. Kami sebenarnya telah memprediksikan kenaikannya hanya 2%, namun pada realisasinya terlampau jauh dari dugaan," kata Hendri, dalam siaran pers, Senin (24/12/2018).
 
Hendri menjelaskan meskipun pertumbuhan jumlah kendaraan tahun ini cukup tinggi, namun penanganan kepadatan lalu lintas gerbang tol Cileunyi sudah disiapkan.
 
Persiapan itu di antaranya adalah penambahan kapasitas gerbang tol Cileunyi, pengaturan simpang Cileunyi, pembukaan akses gedebage KM 149A, contra flow, dan pengalihan lalu lintas ke gerbang tol Buah Batu. 
 
"Sedangkan untuk gerbang tol Pasteur disediakan traffic light yang bisa disetting dan ada pula yang otomatis," Katanya.
 
Hendri menyampaikan bahwa rencana operasi saat Nataru ini dibagi ke dalam dua gelombang. Periode natal mulai dari tanggal 21-25 Desember 2018. Sementara, periode tahun baru mulai dari tanggal 28 Desember 2018 sampai dengan 1 Januari 2019.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper