Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

LRT Jabodebek Tahap Kedua Dibangun Tahun Depan

PT Adhi Karya Tbk. tengah menyelesaikan detail engineering design proyek kereta ringan atau light rail transit JakartaBogorDepokBekasi tahap kedua sepanjang 38,50 kilometer yang konstruksinya ditargetkan dimulai pada 2019.
Proses pemasangan u-shape girder proyek Light Rail Transit (LRT) di kawasan Kuningan, Jakarta, Rabu (14/3) dini hari./JIBI-Nurul Hidayat
Proses pemasangan u-shape girder proyek Light Rail Transit (LRT) di kawasan Kuningan, Jakarta, Rabu (14/3) dini hari./JIBI-Nurul Hidayat

Bisnis.com, JAKARTA — PT Adhi Karya Tbk. tengah menyelesaikan detail engineering design proyek kereta ringan atau light rail transit Jakarta—Bogor—Depok—Bekasi tahap kedua sepanjang 38,50 kilometer yang konstruksinya ditargetkan dimulai pada 2019.

Direktur Operasi III PT Adhi Karya Tbk. (ADHI) Pundjung Setya Brata mengatakan bahwa saat ini perusahaan masih fokus menyelesaikan pembangunan LRT tahap pertama untuk selesai tepat waktu pada 2019 sembari memproses desain untuk bisa diterapkan pada tahun yang sama.

“Desain dan sebagainya tengah kami cicil. Pembangunannya nanti antara LRT tahap pertama selesai dan di ujung waktu selesainya tahap satu,” katanya kepada Bisnis, akhir pekan lalu.

Pemerintah menargetkan LRT Jabodebek dapat selesai pada Mei 2019 untuk kemudian dilakukan tes uji coba sebelum beroperasi pada akhir 2019. Saat ini, progres pembangunan LRT tahap pertama sepanjang 44,43 kilometer baru mencapai 34,50%.

Perinciannya, realisasi konstruksi Cawang—Cibubur mencapai 57,50%, Cawang—Kuningan—Dukuh Atas 18,21%, dan Cawang—Bekasi Timur 39,58%.

Nantinya, pembangunan tahap kedua sepanjang 38,50 kilometer terdiri atas rute Dukuh Atas—Palmerah—Senayan sepanjang 7,80 kilometer, Cibubur—Bogor sepanjang 25 kilometer, dan Palmerah—Grogol sepanjang 5,70 kilometer.

Punjung mengatakan bahwa pengerjaan rute Cibubur—Bogor akan diprioritaskan terlebih dahulu untuk dibangun dalam tahap kedua.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Irene Agustine
Editor : Zufrizal
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper