Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

The Riviera At Puri Targetkan 141 Unit Terjual Pada Tahap Kedua

Keppel Land Limited (Keppel Land) dan PT Metropolitan Land Tbk. (Metland) menargetkan 141 unit hunian The Riviera At Puri terjual pada tahap kedua.
Metropolitan Land/grandmetropolitan.co.id
Metropolitan Land/grandmetropolitan.co.id
Bisnis.com, JAKARTA -- Keppel Land Limited (Keppel Land) dan PT Metropolitan Land Tbk. (Metland) menargetkan 141 unit hunian The Riviera At Puri terjual pada tahap kedua.Kedua pengembang, yang melakukan join operation pada 2016, optimistis tahap kedua akan menyusul keberhasilan penjualan pada tahap pertama.

Pada tahap pertama, The Riviera berhasil menjual habis unitnya pada hari pertama penjualan. Pada awalnya pengembang hanya menyediakan 151 unit untuk tahap pertama, kemudian karena besarnya minat pembeli, pengembang menambahkan kuota unit sehingga pada tahap pertama The Riviera berhasil menjual 164 unit.

Kedua pengembang berhasil meraih keuntungan diatas Rp. 400 miliar pada tahap pertama dengan total investasi sebesar Rp1 triliun untuk tiga tahap yang ada.

Goh York Lin, Direktur Keppel Land Indonesia, mengaku sangat senang dengan antusiasme yang diberikan pembeli pada tahap pertama dan berharap lebih pada tahap kedua.

"Kami percaya strategisnya lokasi dan kualitas rumah adalah poin utama tingginya minat para konsumen," ujar Goh York Lin.

Rumah tapak yang berlokasi di Tangerang dengan luas 12 hektare, The Riviera merupakan hunian eksklusif yang memiliki aliran sungai di depan gerbang utama dan mengusung konsep resort dengan fasilitas club house yang lengkap.

Pada tahap kedua, The Riviera akan merilis tipe baru yaitu tipe C dengan luas tanah 180 m2.

"Tipe ketiga yang baru ini nantinya akan dekat dengan river front, sehingga secara lokasi akan lebih strategis. Belum lagi dengan luas yang lebih besar," ujar Olivia Surodjo, Direktur PT Metropolitan Land Tbk, di Jakarta (15/3/2018).

Harga yang ditawarkan pada tahap ini juga naik 20% dari tahap pertama dengan kisaran harga Rp2,49 miliar untuk tipe unit terkecil.

Dari total 141 unit, terdapat 114 unit untuk tipe A (luas tanah 120 m2) , 15 unit untuk tipe B (luas tanah 144 m2), dan 12 unit untuk tipe C (luas tanah 180 m2) yang akan dibuka pada tahap kedua.

Untuk tahap ketiga The Riviera direncanakan akan dibuka pada akhir 2018.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Finna U.Ulfah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper