Bisnis.com, JAKARTA - PT Pertamina Hulu Energi melantik tiga direksi baru yakni, Abdul Mutalib, Afif Saifudin, Ekariza, dan Huddie Dewanto. Direksi anyar itu diharapkan bisa menyokong perseroan dalam menghadapi tantangan pada 2018.
Dalam rapat umum pemegang saham pada hari ini (Selasa 6/2), Abdul Mutalib dilantik menjadi direktur eksplorasi menggantikan Rudy Ryacudu.
Lalu, Afif Saifudin diangkat sebagai direktur pengembangan, sedangkan Ekarizka diangkat menjadi direktur operasi dan produksi menggantikan Beni Jaffilius Ibradi.
Huddie Dewanto pun diangkat menjadi Direktur Keuangan dan Layanan Bisnis menggantikan Ari Budiarko.
Direktur Hulu PT Pertamina (Persero) Syamsu Alam mengatakan, pergantian direksi itu dilakukan karena sudah memasuki masa purnabakti.
"Harapannya, pengalaman dan pengetahuan mereka [Direksi Purnabakti] dapat ditularkan ke pekerja lainnya di lingkungan Pertamina Grup, sedangkan untuk direksi baru diharapkan bisa bersinergi secara internal PHE maupun Pertamina secara korporasi,' ujarnya dalam keterangan resmi pada Selasa (6/2).
Direktur Utama PHE, R. Gunung Sardjono Hadi memperkenalkan empat sosok Direksi baru PHE yang dilantik kepada jajaran manajemen dan pekerja PHE.
“PHE menghadapi tantangan untuk memenuhi target perusahaan ditambah dengan adanya alih kelola wilayah kerja yang ditugaskan Pertamina kepada PHE serta implementasi gross split,” ujar Gunung.
Direksi yang baru dilantik diharapkan dapat terus fokus dalam mengelola perusahaan, termasuk meminimalkan risiko dan meningkatkan pemanfaatan aset agar menciptakan value creation yang berdampak bagi kemajuan perusahaan serta bersinergi sebagai satu kesatuan tim Pertamina.