Bisnis.com, JAKARTA—Pemerintah ajak seluruh pemangku kepentingan untuk memperkuat sinergi dalam pembangunan 20.000 homestay desa wisata pada tahun ini agar dapat mencapai target pariwisata nasional.
Arief Yahya, Menteri Pariwisata, mengatakan pemerintah akan membahas sejumlah persoalan dalam pengembangan 20.000 homestay desa wisata, seperti legalitas lahan dan skema pendanaannya.
“Kami akan menentukan quick win destinasi mana saja yang paling siap untuk dijadikan sebagai desa wisata,” katanya di Hotel Bidakara, Kamis (18/5/2017).
Konsep desa wisata pertama kali digagas oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Oktober tahun lalu dalam kegiatan Sail Selat Karimata di Kalimantan Barat.
Pengembangan desa wisata akan dilakukan sesuai dengan karakter dan potensi 74.954 desa yang ada di seluruh Indonesia. Sekitar 1.902 di antaranya telah memiliki potensi yang dapat dijadikan andalan untuk desa wisata.