Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PARIWISATA: Sekjen Asean-Korsel Jajaki Peluang dengan NTB

Sekretaris Jendral Asean-Korea Selatan Kim Young Sun melakukan kunjungan kekerabatan ke Nusa Tenggara Barat guna meningkatkan kerja sama dalam bidang pariwisata antara Indonesia, khususnya NTB dan Korea Selatan.
Gubernur NTB TGH Zainul Majdi saat berdiskusi bersama Sekretaris Jendral Asean - Korea Selatan Kim Young Sun terkait hubungan pariwisata di Kantor Gubernur NTB, Mataram, Kamis (12/1/2017)./Sumber foto: Biro Humas dan Protokoler Setda NTB
Gubernur NTB TGH Zainul Majdi saat berdiskusi bersama Sekretaris Jendral Asean - Korea Selatan Kim Young Sun terkait hubungan pariwisata di Kantor Gubernur NTB, Mataram, Kamis (12/1/2017)./Sumber foto: Biro Humas dan Protokoler Setda NTB

Bisnis.com, MATARAM - Sekretaris Jendral Asean-Korea Selatan Kim Young Sun melakukan kunjungan kekerabatan ke Nusa Tenggara Barat guna meningkatkan kerja sama dalam bidang pariwisata antara Indonesia, khususnya NTB dan Korea Selatan.

Gubernur Nusa Tenggara Barat TGH. Zainul Majdi mengatakan dengan adanya pertemuan ini, diharapkan pintu untuk membangun kerja sama khususnya dibidang pariwisata dapat segera dilakukan.

"Kita tahu banyak lokasi wisata atraktif di Korea Selatan dan kami ingin belajar dan membangun kerja sama sehingga semakin banyak wisatawan Korea Selatan yang bisa datang ke Lombok," ujar Gubernur dalam pertemuan singkat dengan Kim Young Sun di kantor Gubernur, Kamis (12/1/2017).

Dalam pertemuan tersebut, Kim Young Sun didampingi oleh Asisten Deputi Hubungan Kelembagaan Kepariwisataan Kementerian Pariwisata Ani Insani. Selain itu, hadir pula pelaku dari asosiasi pariwisata, pelaku bisnis pariwisata, dan akademisi di NTB.

Ditargetkan, wisatawan mancanegara yang masuk ke Indonesia bisa mencapai 20 Juta jiwa dengan Korea Selatan sebagai salah satu negara yang ditargetkan dapat menjadi salah satu kantong wisatawan asing yang masuk ke Indonesia khususnya ke Pulau Lombok.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper