Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

RABU 11 JANUARI, Investor Cermati Inflasi China

Samuel Sekuritas Indonesia mengemukakan dalam perdagangan hari ini, Rabu (11/1/2017), pasar menyoroti sejumlah berita dari dalam dan luar negeri.
Manufaktur China/Reuters
Manufaktur China/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA— Samuel Sekuritas Indonesia mengemukakan dalam perdagangan hari ini, Rabu (11/1/2017), pasar menyoroti sejumlah berita dari dalam dan luar negeri.

Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta dalam risetnya yang diterima hari ini, Rabu (11/1/2017) mengatakan berita yang disorot pasar adalah:

Berita Global

  • Inflasi Tiongkok melambat ke 2,1% YoY dari 2,3% YoY di Desember 2016. Inflasi Produsen naik ke 5,5% YoY dari 3,3% YoY. (Bloomberg)
  • Job Openings and Labor Turnover Survey AS naik ke 5,522 juta dari 5,451 juta di Desember 2016. (Bloomberg)

Berita Domestik

  • Menteri ESDM Ignasius Jonan mengatakan revisi atau perubahan keempat terhadap Peraturan Pemerintah nomor 23 tahun 2010 tentang Pelaksanaan Kegiatan Usaha Pertambangan Mineral dan Batubara akan keluar pada pekan ini. (Kompas)
  • Indeks Penjualan Riil Nov16 membaik ke 10% YoY dari 8,1% YoY di Okt16. Di Desember 2016 IPR akan membaik ke 10,5% YoY. (Antara)
  • Kepala Badan Kebijakan Fiskal, Kementerian Keuangan Suahasil Nazara mengatakan, penerimaan negara akibat kenaikan PPN rokok ke 9,1% lebih kurang Rp 1 triliun. (Kompas)
  • Rencana pemerintah untuk memungut cukai kemasan plastik masih berjalan dan akan dibahas dengan DPR dalam waktu dekat. (Kontan)
  • Pemerintah Indonesia dan otoritas pajak Amerika Serikat (IRS) segera menyepakati perjanjian kerjasama pertukaran data transaksi wajib pajak. (Kontan)
  • Penjualan sepeda motor domestik turun 8,4% YoY menjadi 5.931.285 unit pada 2016, dibandingkan 2015. (Investor Daily)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper