Bisnis.com, JAKARTA – Realisasi investasi yang tercatat dalam Badan Koordinasi Penanaman Modal pada semester I/2016 sudah mencapai lebih dari Rp297 triliun.
Deputi Pengendalian Pelaksanaan BKPM Azhar Lubis mengatakan pada paruh pertama tahun ini realisasi investasi sudah lebih dari 50% dari target yang sudah diamanatkan tahun ini senilai Rp594,8 triliun.
“Sudah lebih [dari setengah target tahun ini],” ujarnya ketika ditemui di kantornya, Rabu (27/7/2016).
Sekadar informasi, sejatinya kemarin pemerintah akan melaporkan ke publik terkait realisasi investasi kuartal II/2016. Namun, hal ini tertunda karena ada pengumuman dan pelantikan Kepala baru BKPM. Franky Sibarani digantikan oleh Thomas Trikasih Lembong.
Menilik data BKPM, realisasi investasi pada kuartal I/2016 mencapai Rp146,5 triliun atau sekitar 24,6% dari target. Angka itu juga meningkat 17,6% dibandingkan periode sama tahun sebelumnya yang sebesar Rp124,6 triliun.
“Iya. [Pertumbuhan lebih dari tahun lalu] mudah-mudahan,” imbuhnya.
Pada semester I/2015, investasi tercatat senilai Rp259,7 triliun atau naik 16,6% dibandingkan periode yang sama pada tahun lalu. Jumlah ini mencapai 50% dari target realisasi investasi tahun depan senilai Rp519,5 triliun.