Bisnis.com, JAKARTA--Kemacetan arus lalu lintas dari Gerbang Tol Brebes Timur mencapai 22 kilometer pada pukul 14.45 WIB.
Petugas Posko Mudik PT Jasa Marga Tbk., Djudju Mulyana mengatakan, kemacetan tersebut mengalami penurunan dari sepanjang 27 km pada beberapa jam sebelumnya.
Dia mengatakan, perusahaan bersama dengan kepolisian saat ini melakukan rekayasa lalu lintas di Gerbang Tol Cikopo dan Kanci guna mengurangi kepadatan yang terjadi.
"Dengan sistem buka tutup," kata Djudju, Jakarta, Minggu (3/7).
Dia menambahkan, pihak jasa marga dan kepolisian mengeluarkan kendaraan-kendaraan di Cikopo dan Kanci ke jalan pantura.
Adapun alasan mengeluarkan kendaraan di dua gerbang tol tersebut karena dinilai lebih dekat mencapai jalan pantura dibandingkan dengan dikeluarkan melalui Subang.
Pengalihan lalu lintas tersebut, dia mengatakan, berdampak dalam mengurangi kepadatan yang terjadi di gerbang tol.
ARUS MUDIK LEBARAN 2016: Kemacetan di Gerbang Tol Brebes Timur Capai 22 Kilometer
Kemacetan arus lalu lintas dari Gerbang Tol Brebes Timur mencapai 22 kilometer pada pukul 14.45 WIB.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Yudi Supriyanto
Editor : Mia Chitra Dinisari
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
2 jam yang lalu