Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

DAGING BEKU:Kementan Jamin 8.110 Ton Masuk Pasar dalam 2 Minggu

Kementerian Pertanian menjamin sebanyak 8.110 ton daging sapi beku akan segera masuk pasar dalam dua pekan ke depan. Volume tersebut dinilai setara dengan 47.000 ekor sapi potong.
Daging sapi/Antara
Daging sapi/Antara

Bisnis.com, JAKARTA – Kementerian Pertanian menjamin sebanyak 8.110 ton daging sapi beku akan segera masuk pasar dalam dua pekan ke depan. Volume tersebut dinilai setara dengan 47.000 ekor sapi potong.

Menteri Pertanian Amran Sulaiman menyampaikan sedikitnya 11 perusahaan swasta dan 1 perusahaan BUMN akan berpartisipasi dalam upaya pengguyuran stok daging tersebut. Daging beku tersebut dijjual dengan kisaran harga Rp70.000-Rp80.000 per kilogram.

“Hari ini kami sudah menggelar pertemuan dengan importir daging dan ada 10 perusahaan yang akan ikut berpartisipasi untuk melakukan operasi pasar besar-besaran. Kemudian ada juga tambahan sapi hidup 1.000 ekor dengan harga di bawah Rp80.000 per kilogram,” ujar Amran dalam konferensi pers di Jakarta, Senin (20/6).

Secara rinci, perusahaan yang akan terlibat OP tersebut yaitu Artha Graha sebanyak 1.000 ton daging beku dan 1.000 ekor sapi, Agro Boga Utama, Indoguna Utama, Bumi Maestro Ayu, Bina Mentari Tunggal sebanyak masing-masing 1.000 ton.

Ada pula PT Estetika Tata Tiara sebanyak 100 ton, Suri Nusantara 650 ton, Anzondo Gtatia 500 ton, Berkat Mandiri Prima 200 ton, PT Berdikari 150 ton, dan PT Rita Jaya Beef akan menggelontorkan 10 ton daging.

Amran sebelumnya mengatakan stok-stok daging yang dipinjam tersebut akan digantikan melalui pemberian izin impor tambahan bagi para importir dengan volume yang lebih tinggi sebagai insentif karena telah membantu pemerintah menekan harga daging.

Adapun, data pantuan Kementerian Perdagangan menunjukkan rerata harga daging di tingkat nasional masih Rp114.630 per kilogram, sedangkan rerata harga di Jakarta Rp116.829 per kilogram.
Data yang sama menunjukkan rerata harga daging di Jakarta tidak menunjukkan pergerakan signifikan sejak awal Juni ini yaitu di level sekitar Rp115.000-Rp116.000.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper